Sembunyikan Semua (-)

Review Mingguan

18 Nov 2024

19 Nov 2024

20 Nov 2024

21 Nov 2024

22 Nov 2024

23 Nov 2024

Baca

Yesaya 9:1-21

Kelahiran Raja Damai

9:1 (8-23) Namun, tidak akan ada lagi kesuraman bagi dia yang dahulu berada dalam kesusahan. Dahulu, Dia memandang rendah tanah Zebulon dan tanah Naftali, tetapi pada kemudian hari, Dia akan memuliakan jalan dekat laut di seberang Sungai Yordan, yaitu Galilea, daerah bangsa-bangsa asing.

9:2 (9-1) Bangsa yang berjalan dalam kegelapan, telah melihat terang yang besar. Mereka yang tinggal di negeri yang gelap, terang bercahaya atas mereka.

9:3 (9-2) Engkau telah melipatgandakan bangsa itu, Engkau menambahkan sukacita mereka. Mereka akan bergembira di hadapan-Mu seperti kegembiraan pada waktu panen, seperti orang-orang bergirang saat mereka membagi-bagi barang jarahan.

9:4 (9-3) Sebab, kuk yang ditanggungnya dan kayu pikulan di bahunya, yaitu tongkat para penindas mereka, telah Engkau patahkan seperti pada zaman orang Midian.

9:5 (9-4) Setiap sepatu bot pasukan yang berderap dalam kericuhan perang dan setiap jubah yang berlumuran darah, akan dibakar, menjadi bahan bakar untuk api.

9:6 (9-5) Sesungguhnya, seorang anak telah lahir bagi kita, seorang putra telah dikaruniakan bagi kita, dan pemerintahan akan ada di bahunya; nama-Nya akan disebut: “Penasihat Ajaib”, “Allah Yang Mahakuasa”, “Bapa Yang Kekal”, “Raja Damai”.

9:7 (9-6) Peningkatan pemerintahan dan perdamaian-Nya tidak akan berakhir, atas takhta Daud dan atas kerajaan-Nya, untuk mendirikan dan menopang kerajaan itu dengan keadilan dan kebenaran, mulai hari itu sampai selama-lamanya. Kecemburuan TUHAN semesta alam akan membuat hal ini terjadi!

Murka TUHAN terhadap Efraim

9:8 (9-7) TUHAN menyampaikan firman kepada Yakub, dan firman itu menimpa Israel.

9:9 (9-8) Seluruh bangsa itu akan mengetahuinya, yaitu Efraim dan penduduk Samaria, yang dengan sombong dan dengan hati yang congkak berkata,

9:10 (9-9) “Tembok bata telah runtuh, tetapi kami akan membangunnya kembali dengan batu pahat. Pohon-pohon ara telah ditebang, tetapi kami akan menanam pohon-pohon cedar.”

9:11 (9-10) Karena itu, TUHAN akan membangkitkan lawan-lawan Rezin untuk melawan mereka dan akan menggerakkan musuh-musuh mereka.

9:12 (9-11) Orang Aram dari timur dan orang Filistin dari barat. Mereka akan melahap Israel dengan mulut yang terbuka. Meski terjadi demikian, murka-Nya belumlah reda, tangan-Nya masih terangkat.

9:13 (9-12) Namun, bangsa itu tidak berbalik kepada Dia yang memukul mereka, ataupun mencari TUHAN semesta alam.

9:14 (9-13) Oleh karena itu, TUHAN memotong ekor dan kepala Israel, cabang dan ranting dalam sehari.

9:15 (9-14) Orang-orang tua dan orang-orang terhormat, merekalah kepala; dan nabi yang mengajarkan kebohongan, dialah ekor.

9:16 (9-15) Sebab, mereka yang memimpin bangsa ini telah menyesatkan bangsa ini, dan mereka yang dipimpin oleh orang-orang ini telah dibawa ke dalam kebingungan.

9:17 (9-16) Karena itu, TUHAN tidak mendapat sukacita dari orang-orang muda mereka, ataupun berbelaskasihan kepada anak yatim dan janda-janda mereka karena mereka semua fasik dan seorang pelaku kejahatan, semua mulut mereka mengucapkan kekejian. Meski terjadi demikian, murka-Nya belumlah reda, tangan-Nya masih terangkat.

9:18 (9-17) Kejahatan itu membakar seperti sebuah api, yang memakan habis onak dan belukar berduri, bahkan membakar semak di hutan dan membesar naik dalam gumpalan asap.

9:19 (9-18) Oleh murka TUHAN semesta alam, negeri itu dihanguskan dan penduduknya menjadi seperti bahan bakar untuk api, tidak seorang pun menyayangkan saudaranya.

9:20 (9-19) Mereka merampas yang ada di sebelah kanan, tetapi masih lapar. Mereka melahap yang ada di sebelah kiri, tetapi tidak kenyang. Maka, mereka masing-masing memakan daging dari lengan mereka sendiri.

9:21 (9-20) Manasye memakan Efraim, dan Efraim memakan Manasye. Kemudian, keduanya melawan Yehuda. Meski terjadi demikian, murka-Nya belumlah reda, tangan-Nya masih terangkat.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Sukacita umat atas kelahiran Kristus

Isi Pasal

Anak ilahi, satu-satunya harapan Israel. Penglihatan tangan yang teracung. Penghukuman/penyucian yang sia-sia/tidak berhasil.

Garis Besar

9:1 Betapa sukacitanya di tengah penderitaan, melalui kelahiran dan kerajaan Kristus.
9:8 Hukuman atas Israel karena kesombongan mereka,
9:13 karena kemunafikan mereka,
9:18 dan karena mereka tidak menyesal.

Judul Perikop

Kelahiran Raja Damai (9:1-7)
Murka TUHAN terhadap Efraim (9:8--10:4)

Tokoh

Allah, Kristus, Yesaya, Rezin.

Nama dan Tempat

Allah, Aram, Daud, Efraim, Filistin, Israel, Manasye, Midian, Naftali, Rezin, Samaria, TUHAN, Yakub, Yehuda, Yordan, Zebulon

Kesimpulan

Di masa-masa paling sulit, umat Allah memiliki "meskipun/namun"

Fakta

ay. 6-7. Kristus itu Ajaib/Luar biasa dalam pelayanan-Nya di dunia (Luk 24:19); Penasihat dalam pelayanan-Nya sebagai imam (1 Yoh 2:1); Allah yang Maha Kuasa dalam penampakan kedatangan-Nya (Mzm 45:36); Bapa yang Kekal dalam hubungan-Nya yang tertinggi (Ams 8:23); Raja Damai dalam kerajaan-Nya (Kis 10:36).

Dengar

Program Studi Alkitab

Yesaya 9 (Yesaya 9:1-21)
Kebenaran Abadi

Playlist:



Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Yesaya 1-39 (Yesaya 1-39)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Apa yang akan terjadi pada orang yang berada dalam kesusahan? [Yes 9:1]
Kesuramannya akan hilang. [Yes 9:1]
2. Dahulu, tanah siapa yang direndahkan Allah? [Yes 9:1]
Allah mempermalukan tanah Zebulon dan tanah Naftali. [Yes 9:1]
3. Apa yang akan Allah lakukan terhadap Zebulon dan Naftali di kemudian hari? [Yes 9:1]
Dia akan memuliakan mereka. [Yes 9:1]
4. Pada siapakah terang itu bersinar? [Yes 9:2]
Terang itu telah bercaya atas mereka yang telah tinggal di negeri bayang-bayang kematian. [Yes 9:2]
5. Siapa nama orang yang akan menanggung pemerintahan di atas pundaknya? [Yes 9:6]
Namanya akan disebut Penasihat Ajaib, Allah yang Perkasa, Bapa yang Kekal, dan Raja Damai [Yes 9:6]
6. Bagaimana Ia akan memerintah? [Yes 9:7]
Ia akan memerintah dengan keadilan dan kebenaran. [Yes 9:7]
7. Berapa lama Ia akan memerintah? [Yes 9:7]
Ia akan memerintah mulai sekarang dan selama-lamanya. [Yes 9:7]
8. Kata-kata apa yang Israel ucapkan dengan congkak dan  tinggi hati? [Yes 9:9,10]
Israel mengatakan, "Batu-batu bata telah jatuh, tetapi kami akan membangun kembali dengan batu yang dipahat; pohon-pohon ara telah ditebang, tetapi kami akan meletakkan pohon cedar di tempat mereka." [Yes 9:9,10]
9. Siapa yang TUHAN bangkitkan untuk melawan Israel? [Yes 9:11,12]
TUHAN membangkitkan Rezin, orang Aram, dan orang Filistin melawan Israel. [Yes 9:11,12]
10. Setelah semua ini, apakah murka TUHAN mereda? [Yes 9:12,17,21]
Tidak, murka TUHAN tidak mereda. TanganNya masih terangkat untuk menyerang Israel. [Yes 9:12,17,21]
11. Apakah bangsa itu berbalik kepada TUHAN? [Yes 9:13]
Bangsa itu tidak berbalik kepada TUHAN atau mencari Dia. [Yes 9:13]
12. Siapakah "kepala" dan "ekor" yang akan dipotong Dia suatu hari nanti? [Yes 9:15]
Pemimpin dan bangsawan adalah kepala; dan nabi yang mengajarkan kebohongan adalah ekor. [Yes 9:15]
13. Mengapa Tuhan tidak berbelas kasih kepada anak yatim dan para janda mereka? [Yes 9:17]
Dia tidak memiliki belas kasihan pada mereka karena semua orang adalah fasik dan setiap mulut mengucapkan hal-hal bodoh. [Yes 9:17]
14. Apa yang terjadi sebagai akibat dari murka TUHAN yang menyala-nyala? [Yes 9:19]
TUHAN menyebabkan negeri menjadi hangus dan penduduknya menjadi seperti bahan bakar untuk api. [Yes 9:19]
15. Apa yang terjadi pada Manasye, Efraim, dan Yehuda? [Yes 9:21]
Manasye dan Efraim memakan satu sama lain dan mereka keduanya melawan Yehuda. [Yes 9:21]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!