Sembunyikan Semua (-)
Baca

Yehezkiel 1:1-28

Nabi Melihat Kemuliaan TUHAN

1:1 Pada tahun ketiga puluh, pada bulan keempat, hari kelima bulan itu, ketika aku ada di antara orang-orang buangan di dekat Sungai Kebar, langit terbuka dan aku mendapat penglihatan dari Allah.

1:2 Pada hari kelima bulan itu, yang merupakan tahun kelima pembuangan Raja Yoyakhin,

1:3 firman TUHAN datang kepada Yehezkiel, anak Busi, imam di negeri orang-orang Kasdim dekat Sungai Kebar. Dan, di sana tangan TUHAN ada di atasnya.

1:4 Aku melihat, tampaklah angin badai datang dari utara, dan awan besar disertai kilatan api yang terus-menerus menyambar, serta cahaya mengelilingi awan itu. Di dalamnya, di tengah-tengah api itu ada sesuatu seperti logam yang berpendar.

1:5 Dari tengah-tengahnya, ada empat sosok yang menyerupai makhluk hidup. Dan, inilah rupa mereka: mereka menyerupai manusia.

1:6 Masing-masing mereka mempunyai empat wajah dan masing-masing mempunyai empat sayap.

1:7 Kaki mereka lurus dan telapak kaki mereka seperti telapak kaki anak sapi, dan mereka bersinar seperti perunggu yang mengilap.

1:8 Terdapat tangan manusia di bawah sayap mereka pada keempat sisinya. Dan, keempatnya memiliki muka dan sayap.

1:9 Sayap-sayap mereka saling menyentuh. Mereka tidak berpaling saat mereka bergerak. Mereka masing-masing berjalan dengan lurus ke depan.

1:10 Beginilah wajah mereka: keempatnya memiliki wajah manusia. Keempatnya memiliki muka singa di sisi kanan, muka sapi jantan di sisi kiri, dan keempatnya memiliki muka elang.

1:11 Seperti itulah wajah mereka. Sayap-sayap mereka terbentang ke atas, masing-masing memiliki dua sayap yang saling menyentuh makhluk lainnya, sementara dua sayap lain menutupi tubuh mereka.

1:12 Masing-masing berjalan lurus ke depan. Ke mana pun roh itu pergi, ke sanalah mereka pergi, dan mereka tidak berpaling saat berjalan.

1:13 Rupa makhluk-makhluk hidup itu seperti bara api yang menyala, seperti obor-obor yang bergerak kian kemari di antara makhluk-makhluk hidup. Api itu terang, dan kilat menyambar keluar dari api itu.

1:14 Makhluk-makhluk hidup itu berlari ke sana kemari seperti kilatan petir.

1:15 Ketika aku memandang makhluk-makhluk hidup itu, tampaklah satu roda di atas tanah di samping makhluk-makhluk hidup itu.

1:16 Rupa roda-roda itu dan konstruksi mereka seperti beril yang berkilauan, dan keempatnya memiliki satu keserupaan: dan rupa serta konstruksi roda-roda itu seperti roda di dalam roda.

1:17 Ketika berjalan, roda-roda itu dapat berjalan ke empat jurusan, dan tanpa berbalik ketika berjalan.

1:18 Pelek roda-roda itu tinggi dan mengagumkan, dan pelek keempat roda itu penuh dengan mata di sekelilingnya.

1:19 Ketika makhluk-makhluk hidup itu berjalan, roda-roda itu bergerak di samping mereka. Dan, ketika makhluk-makhluk hidup itu terangkat dari tanah, roda-roda itu juga terangkat.

1:20 Ke mana pun roh itu pergi, ke sanalah mereka pergi, dan roda-roda itu bangkit menyertai mereka karena roh makhluk-makhluk hidup itu ada di dalam roda-roda tersebut.

1:21 Setiap kali makhluk-makhluk hidup itu pergi, roda-roda itu pun pergi, dan ketika makhluk-makhluk hidup itu berhenti, roda-roda itu berhenti. Ketika makhluk-makhluk hidup itu terangkat dari tanah, roda-roda itu pun terangkat menyertai mereka, sebab roh makhluk-makhluk hidup itu terdapat dalam roda-roda itu.

1:22 Di atas kepala makhluk-makhluk hidup itu ada sesuatu seperti cakrawala, berkilauan seperti kristal es yang menakjubkan, terbentang di atas kepala mereka.

1:23 Di bawah cakrawala itu, sayap-sayap mereka dibentangkan lurus, yang satu terhadap yang lain. Masing-masing makhluk itu memiliki dua sayap yang menutupi tubuhnya pada satu sisi serta pada sisi yang lain.

1:24 Ketika mereka bergerak, aku mendengar suara sayap-sayap mereka seperti suara air bah yang menderu, seperti suara Yang Mahakuasa, suara keriuhan seperti suara suatu pasukan. Ketika mereka berhenti, mereka menurunkan sayapnya.

1:25 Lalu, ada suara dari cakrawala yang ada di atas kepala mereka. Setiap kali mereka berhenti, mereka menurunkan sayapnya.

1:26 Di atas cakrawala yang ada di atas kepala mereka, ada sesuatu yang menyerupai sebuah takhta, seperti permata lazurit; dan di atas sesuatu yang menyerupai takhta itu, ada sosok seperti seorang manusia di atasnya.

1:27 Ke atas dari apa yang tampak seperti pinggangnya, aku melihat sesuatu seperti logam yang bersinar, seperti api yang mengelilingi bagian dalamnya. Dan, ke bawah dari apa yang tampak seperti pinggangnya, aku melihat ada sesuatu seperti api yang dikelilingi cahaya.

1:28 Seperti rupa pelangi di awan-awan pada musim hujan, demikianlah rupa cahaya yang mengelilinginya. Itulah rupa dari keserupaan kemuliaan TUHAN. Dan, ketika aku melihatnya, aku bersujud, dan aku mendengar suara berfirman.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Penglihatan Yehezkiel

Isi Pasal

Penglihatan tentang kemuliaan.

Garis Besar

1:1 Zaman nubuat Yehezkiel di sungai Kebar.
1:4 Penglihatannya tentang empat kerub;
1:15 tentang empat roda;
1:26 dan kemuliaan TUHAN.

Judul Perikop

Nabi melihat kemuliaan TUHAN (1:1-28)

Tokoh

Allah, Roh Kudus, Kristus, Yehezkiel, Yoyakhin, (v. 26).

Nama dan Tempat

Allah, Busi, Kasdim, Kebar, TUHAN, Yehezkiel, Yoyakhin

Kesimpulan

Walaupun tidak ada manusia yang melihat Allah kapanpun, banyak orang yang mendapat penglihatan tentang Dia, menunjukkan kemuliaan ilahi, yang melemahkan manusia di hadapan Dia dalam kerendahan hati akan ketidakberhargaan dirinya sendiri, dan tentang jarak antara manusia dan Allah yang tak terhingga. Semakin Allah senang memperkenalkan kemuliaan-Nya kepada kita, semakin rendah hati kita seharusnya.

Fakta

ay. 26. Di sini kita melihat sekilas kemuliaan dan martabat Kristus dalam inkarnasi-Nya, sebuah petunjuk tentang sikap merendahkan diri-Nya yang membuat Dia mengambil rupa seorang hamba dan menyerahkan diri-Nya mati di atas kayu salib.

Dengar

Program Studi Alkitab

Yehezkiel 1:1-4 (Yehezkiel 1:1-4)
Kebenaran Abadi

Playlist:


Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Yehezkiel 1-33 (Yehezkiel 1-33)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Diantara siapa Yehezkiel tinggal ketika dia mendapat penglihatan dari Allah? [Yeh 1:1,2,3]
Yehezkiel tinggal di antara orang-orang buangan di negeri orang Kasdim ketika dia mendapat penglihatan dari Allah. [Yeh 1:1,2,3]
2. Apa yang berada di tengah-tengah awan besar yang Yehezkiel lihat datang dari utara? [Yeh 1:4,5,6]
Di tengah-tengah awan ada empat sosok yang menyerupai makhluk hidup, masing-masing mereka mempunyai empat wajah dan empat sayap. [Yeh 1:4,5,6]
3. Bagaimana makhluk itu bergerak? [Yeh 1:9]
Makhluk-makhluk itu tidak berbalik saat bergerak, tetapi masing-masing berjalan lurus ke depan. [Yeh 1:9]
4. Penampilan apa yang dimiliki makhluk itu di wajah mereka? [Yeh 1:10]
Wajah mereka memiliki wajah manusia, singa, sapi jantan, dan elang. [Yeh 1:10]
5. Apa yang mengarahkan pergerakan empat makhluk hidup itu? [Yeh 1:12]
Roh mengarahkan pergerakan empat makhluk hidup itu. [Yeh 1:12]
6. Saat keempat makhluk hidup itu bergerak maju mundur, seperti apa bentuknya? [Yeh 1:14]
Ketika mereka bergerak, keempat makhluk hidup itu tampak seperti kilat. [Yeh 1:14]
7. Apa yang dapat dilakukan empat roda di samping empat makhluk hidup? [Yeh 1:17]
Keempat roda itu bisa bergerak ke segala arah tanpa berputar. [Yeh 1:17]
8. Mengapa roda-rodanya pergi kemanapun makhluk hidup itu pergi? [Yeh 1:20,21]
Roda-roda mengikuti makhluk hidup karena roh makhluk hidup berada di roda. [Yeh 1:20,21]
9. Apa yang berada di atas kepala makhluk-makhluk hidup itu? [Yeh 1:22]
Sesuatu seperti cakrawala berada di atas kepala makhluk-makhluk hidup itu. [Yeh 1:22]
10. Apa yang dilakukan makhluk-makhluk hidup itu dengan sayap mereka? [Yeh 1:23]
Masing-masing sayap makhluk itu membentang lurus dan menyentuh sayap makhluk lain dan masing-masing makhluk hidup juga memiliki sepasang sayap untuk menutupi tubuhnya sendiri. [Yeh 1:23]
11. Seperti apa bunyi dari sayap-sayap makhluk hidup itu kata Yehezkiel? [Yeh 1:24]
Sayap-sayap makhluk itu terdengar seperti air bah, seperti suara Yang Mahakuasa, seperti hujan badai, dan seperti keriuhan suara suatu pasukan. [Yeh 1:24]
12. Apa yang berada di atas cakrawala yang ada di atas kepala makhluk-makhluk hidup? [Yeh 1:26]
Di atas cakrawala tampak sesuatu yang menyerupai takhta, dan di atas yang menyerupai takhta itu, ada sosok seperti seorang manusia. [Yeh 1:26]
13. Seperti apa sosok terang itu tampak kepada Yehezkiel? [Yeh 1:28]
Sosok terang itu muncul sebagai keserupaan kemuliaan TUHAN. [Yeh 1:28]
14. Apa yang dilakukan Yehezkiel ketika dia melihat sosok terang itu? [Yeh 1:28]
Ketika dia melihat sosok terang itu, Yehezkiel bersujud. [Yeh 1:28]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!