Sembunyikan Semua (-)
Baca

Mazmur 56:1-13

Percaya kepada TUHAN

56:1 Kepada pemimpin pujian: Dengan nada “Merpati bisu di tempat-tempat yang jauh.” Miktam Daud ketika orang Filistin menangkapnya di Gat. (56-2) Kasihanilah aku, ya Allah, karena orang-orang menginjak-injakku; sepanjang hari, mereka memerangi dan menindas.

56:2 (56-3) Musuh-musuhku menginjak-injakku sepanjang hari, dan banyak orang menyerangku dengan sombong.

56:3 (56-4) Saat aku takut, aku percaya kepada-Mu.

56:4 (56-5) Dalam Allah yang firman-Nya kupuji; Dalam Allah yang kupercaya; aku takkan ketakutan. Apa yang bisa diperbuat manusia?

56:5 (56-6) Sepanjang hari, mereka memutarbalikkan ketetapanku; segala pikirannya adalah untuk menjahatiku.

56:6 (56-7) Mereka berhimpun dan bersembunyi, mengawasi langkah-langkahku seakan-akan mengharapkan nyawaku.

56:7 (56-8) Selamatkah mereka dari kefasikan? Dalam kemarahan-Mu, runtuhkanlah bangsa-bangsa, ya Allah!

56:8 (56-9) Engkau telah menghitung sengsara-sengsaraku. Taruhlah air mataku di dalam kantong-kantong kulit-Mu. Bukankah itu ada di dalam kitab-Mu?

56:9 (56-10) Dengan demikian, musuh-musuhku akan berbalik mundur pada hari aku berseru. Ini yang aku tahu bahwa Allah besertaku!

56:10 (56-11) Dalam Allah yang firman-Nya kupuji; Dalam TUHAN yang firman-Nya kupuji.

56:11 (56-12) Allah yang kupercaya; aku takkan ketakutan. Apa yang bisa diperbuat manusia?

56:12 (56-13) Perjanjian-Mu, ya Allah, ada padaku; akan kubalas dengan ucapan syukur.

56:13 (56-14) Sebab, Engkau telah menyelamatkan jiwaku dari maut; kakiku pun tidak tersandung, sehingga aku dapat berjalan di hadapan Allah dalam terang kehidupan.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Janji pujian Daud

Isi Pasal

Daud mencurahkan keluhan tentang musuh-musuh.

Garis Besar

56:1 Daud, berdoa kepada TUHAN dengan keyakinan akan firman-Nya, mengeluhkan tentang musuh-musuhnya.
56:9 Dia menyatakan keyakinannya di dalam firman TUHAN, dan berjanji akan memuji Dia.

Judul Perikop

Kepercayaan kepada Allah dalam kesusahan (56:1-13)

Tokoh

Allah, Daud.

Nama dan Tempat

Allah, Daud, Filistin, Gat, Miktam, TUHAN

Kesimpulan

Ketika kita dikelilingi di semua sisi dengan kesulitan dan bahaya karena para musuh, kita memiliki satu perhentian - belas kasihan Allah. Iman di dalam Dia akan dengan pasti melenyapkan ketakutan.

Fakta

-

Dengar

Program Studi Alkitab

Mazmur 56-60 (Mazmur 56:1--60:12)
Kebenaran Abadi

Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Mazmur (Mazmur 1-150)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Mengapa Daud meminta kepada Allah untuk berbelaskasih kepadanya? [Mzm 56:1]
Dia meminta Allah untuk berbelaskasih karena seseorang ingin menelannya. [Mzm 56:1]
2. Kapan musuh-musuh Daud ingin menelannya? [Mzm 56:2]
Musuh-musuh Daud ingin menelannya sepanjang hari. [Mzm 56:2]
3. Daud bersumpah untuk melakukan apa ketika dia takut? [Mzm 56:3]
Ketika Daud takut, dia akan menaruh kepercayaannya pada Allah. [Mzm 56:3]
4. Apa hasil dari kepercayaan Daud pada Allah? [Mzm 56:4]
Daud menaruh kepercayaannya kepada Allah agar dia tidak takut. [Mzm 56:4]
5. Apa yang dilakukan musuh-musuh Daud dengan kata-kata Daud? [Mzm 56:5]
Mereka memutar kata-kata Daud. [Mzm 56:5]
6. Apa pemikiran musuh Daud terhadap Daud? [Mzm 56:5]
Semua pikiran mereka menentang Daud untuk kejahatan. [Mzm 56:5]
7. Bagaimana Daud meminta Allah untuk menjatuhkan musuh-musuh Daud? [Mzm 56:7]
Daud meminta kepada Allah untuk menurunkan mereka dalam kemarahan Allah. [Mzm 56:7]
8. Apa yang Daud minta kepada Allah untuk melakukan apa dengan air matanya? [Mzm 56:8]
Daud meminta Allah untuk meletakkan air mata Daud di dalam botol Allah. [Mzm 56:8]
9. Kapan musuh Daud akan kembali? [Mzm 56:9]
Musuh-musuh Daud akan kembali pada hari ketika dia memanggil Allah. [Mzm 56:9]
10. Apa yang Daud ikarkan untuk diberikan kepada Allah? [Mzm 56:12]
Daud bersumpah bahwa dia akan memberikan persembahan terima kasih kepada Allah. [Mzm 56:12]
11. Ke mana Daud berjalan di hadapan Allah? [Mzm 56:13]
Daud berjalan di hadapan Allah dalam terang hidup. [Mzm 56:13]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!