Sembunyikan Semua (-)

Review Mingguan

18 Nov 2024

19 Nov 2024

20 Nov 2024

21 Nov 2024

22 Nov 2024

23 Nov 2024

Baca

Mazmur 109:1-31

Doa Orang yang Difitnah

109:1 Kepada pemimpin pujian. Mazmur Daud. Jangan diam, ya Allah, pujianku.

109:2 Sebab, mulut orang fasik dan mulut penipu menganga terhadap aku, mereka telah berbicara terhadapku dengan lidah dusta.

109:3 Mereka mengelilingi aku dengan ucapan-ucapan kebencian, dan menyerang aku tanpa alasan.

109:4 Sebagai balasan atas kasihku, mereka menuduhku, tetapi aku tetap dalam doa.

109:5 Mereka membalas kejahatan untuk kebaikanku, dan kebencian untuk kasihku.

109:6 Tentukan satu orang fasik melawan dia, dan biarkan seorang pendakwa berdiri di sebelah kanannya.

109:7 Ketika dia dihakimi, biarlah dia keluar sebagai terdakwa, dan biarlah doanya diperhitungkan sebagai dosa.

109:8 Biarlah hari-harinya menjadi singkat, kiranya orang lain mengambil jabatannya.

109:9 Biarlah anak-anaknya menjadi yatim, dan istrinya pun menjadi janda.

109:10 Biarlah anak-anaknya keluyuran dan mengemis, sambil mencari dari reruntuhan.

109:11 Biarlah penagih utang menaruh perangkap pada semua miliknya, biarlah orang-orang asing menjarah hasil kerja kerasnya.

109:12 Biarlah tidak ada seorang pun yang mengulurkan kasih kepadanya, atau ada orang yang mengasihani anak-anak yatimnya.

109:13 Biarlah penerusnya ditumpas; nama mereka dihapuskan dari generasi berikutnya.

109:14 Biarlah kesalahan nenek moyangnya diingat di hadapan TUHAN, dan jangan biarkan dosa ibunya dihapuskan.

109:15 Biarlah mereka terus-menerus di hadapan TUHAN, supaya Dia melenyapkan ingatan akan mereka dari bumi.

109:16 Sebab, dia tidak ingat untuk menunjukkan kebaikan, tetapi mengejar orang sengsara, orang melarat, dan orang yang hancur hati, sampai membunuhnya.

109:17 Dia mencintai kutuk, biarlah itu menimpa atasnya; dia tidak menyukai berkat sehingga itu menjauh.

109:18 dia mengenakan kutuk sebagai pakaiannya, sehingga itu meresap ke dalam tubuhnya, seperti air dan seperti minyak ke dalam tulang-tulangnya.

109:19 Biarlah itu menjadi pakaian yang menyelubunginya, sebagai ikat pinggang yang selalu dikenakannya.

109:20 Biarlah ini menjadi balasan bagi para pendakwaku dari TUHAN, dan bagi mereka yang berbicara jahat terhadap jiwaku.

109:21 Namun, Engkau, ya ALLAH, Tuhanku, bertindaklah bersamaku demi nama-Mu; karena kasih setia-Mu itu baik, lepaskanlah aku.

109:22 Sebab, aku ini miskin dan melarat, dan hatiku terluka dalam diriku.

109:23 Aku lenyap seperti bayangan yang memanjang, aku dikebaskan seperti belalang.

109:24 Lututku terhuyung karena puasa, dan badanku menjadi kurus, tanpa lemak.

109:25 Aku menjadi celaan bagi mereka, ketika mereka melihatku, mereka menggeleng-gelengkan kepalanya.

109:26 Tolong aku, ya TUHAN, Allahku, selamatkan aku menurut kasih setia-Mu.

109:27 Biarlah mereka tahu bahwa ini adalah tangan-Mu; Engkau, ya TUHAN, telah melakukannya.

109:28 Biarlah mereka mengutuk, tetapi Engkau akan memberkati; ketika mereka bangkit, mereka akan dipermalukan, tetapi hamba-Mu akan bersukacita.

109:29 Biarlah para pendakwaku berpakaikan kehinaan, dan berselubung malu seperti jubah.

109:30 Dengan mulutku, aku akan sangat bersyukur kepada TUHAN, aku hendak memuji Dia di tengah-tengah banyak orang.

109:31 Sebab, Dia berdiri di sebelah kanan orang melarat, untuk menyelamatkannya, dari orang-orang yang menghukum jiwanya.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Keluhan Daud tentang musuh-musuhnya

Isi Pasal

Keluhan atas kebencian, atas musuh-musuh dan permohonan untuk penghakiman Allah yang benar.

Garis Besar

109:1 Daud, mengeluhkan musuh-musuhnya yang memfitnah, di bawah orang Yudas menyerahkan mereka.
109:16 Dia menunjukkan dosa mereka.
109:21 Mengeluhkan penderitaannya sendiri, dia berdoa meminta pertolongan.
109:29 Dia berjanji akan menyatakan syukur.

Judul Perikop

Doa seorang yang kena fitnah (109:1-31)

Tokoh

Allah, Daud, Setan.

Nama dan Tempat

Allah, Daud, TUHAN

Kesimpulan

Ketika para musuh dengki dan benci, penghiburan yang tak terkatakan bagi orang Kristen adalah bahwa Allah ada untuk dia dan bahwa kepada Dia mereka bisa meminta, mengetahui bahwa Dia akan memperhatikan mereka dan akan menghancurkan musuh di waktu dan dengan cara-Nya sendiri.

Fakta

Daud di sini adalah gambaran Kristus yang dikepung oleh musuh-musuh yang membenci, yang menganiaya Dia, bukan hanya tanpa alasan, namun karena kasih-Nya dan pekerjaan-Nya yang baik (Yoh 10:32). Namun Dia sendiri berdoa bagi mereka. Bagaimanapun kutukan di sini tidak tepat keluar dari mulut Juruselamat. Ini bukanlah roh/semangat Injil, tetapi tentang gunung Sinai yang di sini keluar dari mulut Daud.

Dengar

Program Studi Alkitab

Mazmur 107-109 (Mazmur 107:1--109:31)
Kebenaran Abadi

Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Mazmur (Mazmur 1-150)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Siapa yang menyerang Daud? [Mzm 109:2]
Daud mengatakan orang jahat dan penipu menyerangnya. [Mzm 109:2]
2. Apa yang orang jahat berikan sebagai imbalan atas kasih Daud? [Mzm 109:4]
Daud mengatakan bahwa sebagai imbalan atas kasihnya mereka memfitnahnya. [Mzm 109:4]
3. Apa yang diminta Daud agar terjadi ketika musuhnya dihakimi? [Mzm 109:7]
Daud bertanya bahwa ketika musuhnya dihakimi, dia mungkin dipersalahkan. [Mzm 109:7]
4. Apa permintaan Daud untuk anak-anak dari musuhnya? [Mzm 109:10]
Daud meminta anak-anak musuhnya untuk berkeliaran dan memohon, meminta sedekah. [Mzm 109:10]
5. Apa yang diminta Daud untuk terjadi pada penghasilan musuhnya? [Mzm 109:11]
Daud meminta orang asing untuk merampas apa yang diperoleh musuhnya. [Mzm 109:11]
6. Mengapa Daud meminta TUHAN untuk berbaik hati dengannya? [Mzm 109:12]
Daud meminta TUHAN, Tuhannya, untuk memperlakukan dia dengan baik demi nama TUHAN. [Mzm 109:12]
7. Apa permintaan Daud pada TUHAN tentang ingatan musuhnya? [Mzm 109:15]
Daud meminta agar TUHAN menghapus ingatan musuh-musuhnya dari bumi. [Mzm 109:15]
8. Mengapa Daud meminta TUHAN untuk menghapuskan ingatan mereka? [Mzm 109:16]
Daud berdoa bahwa TUHAN akan melakukan ini karena orang ini tidak pernah peduli untuk menunjukkan kesetiaan dari perjanjian apapun. [Mzm 109:16]
9. Apa yang diminta Daud dikarenakan musuhnya membenci berkat? [Mzm 109:17]
Daud mengatakan bahwa karena musuhnya membenci berkat, agar tidak ada berkat yang datang kepadanya. [Mzm 109:17]
10. Dari siapa Daud meminta upah untuk para penuduhnya? [Mzm 109:20]
Daud meminta hal ini untuk menjadi upah untuk para penuduhnya dari TUHAN. [Mzm 109:20]
11. Dengan apa Daud membandingkan dirinya yang memudar? [Mzm 109:23]
Daud mengatakan bahwa dia memudar seperti bayangan malam. [Mzm 109:23]
12. Apa yang dilakukan para penuduh Daud ketika mereka melihatnya? [Mzm 109:25]
Daud mengatakan bahwa ketika mereka melihatnya, penuduhnya menggelengkan kepala mereka. [Mzm 109:25]
13. Dengan apa Daud meminta TUHAN untuk menyelamatkannya? [Mzm 109:26]
Daud meminta TUHAN untuk menyelamatkannya dengan kesetiaan perjanjian TUHAN. [Mzm 109:26]
14. Apa yang diminta Daud untuk terjadi ketika para penuduhnya menyerangnya? [Mzm 109:28]
Daud meminta bahwa ketika para penuduhnya menyerang, mereka akan dipermalukkan. [Mzm 109:28]
15. Apa yang dikatakan Daud akan terjadi ketika TUHAN berdiri di sebelah kanan dari orang yang membutuhkan? [Mzm 109:31]
TUHAN akan menyelamatkan orang yang membutuhkan dari orang-orang yang mendakwanya. [Mzm 109:31]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!