Sembunyikan Semua (-)
Baca

Zakharia 3:1-10

Penglihatan Keempat: Imam Besar Yosua

3:1 Kemudian, dia memperlihatkan kepadaku Imam Besar Yosua yang berdiri di hadapan malaikat TUHAN sementara Setan berdiri di sebelah kanannya untuk menuduhnya.

3:2 Lalu, TUHAN berfirman kepada Setan, “TUHAN menghardik kamu, hai Setan! TUHAN yang memilih Yerusalem, menghardik kamu! Apakah dia ini bukan ranting kayu yang telah direnggut dari api?”

3:3 Adapun Yosua dikenakan pakaian yang kotor ketika dia berdiri di hadapan malaikat itu.

3:4 Lalu, malaikat itu menjawab dan berkata kepada mereka yang berdiri di hadapannya dengan berkata, “Lepaskanlah pakaian yang kotor itu darinya.” Kemudian, dia berkata kepadanya, “Lihatlah, aku telah menjauhkan kesalahanmu darimu dan aku akan mengenakan pakaian-pakaian pesta kepadamu.”

3:5 Lalu, aku berkata, “Pakaikanlah serban yang tahir di atas kepalanya!” Kemudian, mereka menaruh serban yang tahir itu di kepalanya dan mengenakan pakaian kepadanya, sementara malaikat TUHAN berdiri di situ.

3:6 Lalu, malaikat itu memperingatkan Yosua, katanya:

3:7 “Inilah firman TUHAN semesta alam, apabila kamu hidup di jalan-jalan-Ku dan apabila kamu memelihara perintah-Ku, kamu akan memerintah di Bait-Ku dan juga akan mengurus pelataran-pelataran-Ku, dan Aku akan memberikan jalan kepadamu di antara mereka yang berdiri sini.

3:8 Dengarlah sekarang, hai Imam Besar Yosua! Kamu dan teman-temanmu yang duduk di hadapanmu -- karena merekalah orang-orang yang menjadi lambang, sebab lihatlah, Aku akan mendatangkan hamba-Ku, Sang Tunas.

3:9 Sebab lihatlah, permata yang telah Aku letakkan di hadapan Yosua, pada permata itu ada tujuh mata. Lihatlah, Aku akan mengukir ukirannya,” firman TUHAN semesta alam, “dan Aku akan menghapus kesalahan tanah ini dalam sehari.”

3:10 Pada hari itu, firman TUHAN, Allah semesta alam, “Setiap orang dari kalian akan mengundang temannya untuk duduk di bawah pohon anggur dan di bawah pohon ara.”

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Yosua sebagai lambang/tanda

Isi Pasal

Penglihatan Zakharia. Yosua dan Setan di hadapan malaikat Tuhan. Hamba TUHAN. Sang Tunas.

Garis Besar

3:1 Melalui penglihatan tentang Yosua, imam besar, menerima pakain yang bersih,
3:6 dan jaminan perjanjian,
3:8 Kristus Sang Tunas dan Batu Penjuru dijanjikan.

Judul Perikop

Penglihatan keempat: imam besar Yosua (3:1-10)

Tokoh

Allah, Kristus, Yosua, Setan, Zakharia.

Nama dan Tempat

Iblis, TUHAN, Yerusalem, Yosua

Kesimpulan

Dengan kesalahan dosa kita, kita menjijikkan di hadapan keadilan Allah, dan oleh kemampuan dosa kita, kita menjijikkan di hadapan kesucian-Nya. Orang-orang yang adalah milik Kristus akan dimampukan untuk membuang kain buruk kecurangan kasih dan nafsu, dan akan dikenakan pakaian kebenaran-Nya yang tidak bernoda. Hanya dengan demikian Dia bisa mendapatkan kehormatan dan kepercayaan dalam pelayanan-Nya.

Fakta

ay. 8. Kristus adalah "Hamba, Sang Tunas,"

Dengar

Program Studi Alkitab

Zakharia 3:1-2 (Zakharia 3:1-2)
Kebenaran Abadi

Playlist:



Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Zakharia (Zakharia 1-14)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Siapa yang berada didekat imam besar Yosua? [Za 3:1]
Yosua berdiri di hadapan TUHAN dan iblis berdiri di sebelah kanannya. [Za 3:1]
2. Apa yang iblis lakukan di sebelah kanan Yosua? [Za 3:1]
Setan mendakwa Yosua berbuat dosa. [Za 3:1]
3. Apa yang dikenakan Yosua saat dia berdiri di depan malaikat itu? [Za 3:3]
Joshua mengenakan pakaian kotor. [Za 3:3]
4. Apa yang dikatakan malaikat TUHAN mengenai hal yang telah dilakukannya untuk Yosua? [Za 3:4]
Malaikat itu berkata dia telah menjauhkan kesalahan Yosua [Za 3:4]
5. Apa yang terjadi dengan pakaian Joshua? [Za 3:4,5]
Malaikat itu memerintahkan agar pakaian kotor itu dilepaskan dari Yosua dan untuk Yosua agar dipakaikan pakaian pesta; serban bersih dan pakaian bersih. [Za 3:4,5]
6. Apakah yang dijanjikan TUHAN kepada Yosua, imam besar, jika ia hidup menurut jalan-jalan TUHAN dan mematuhi perintah-perintahnya? [Za 3:7]
TUHAN berjanji pada Yosua bahwa dia akan memerintah di Rumah-Nya dan mengurus pelataran- Nya. TUHAN juga berjanji bahwa Dia akan mengizinkan Yosua untuk masuk ke antara mereka yang berdiri melayani di hadapan TUHAN. [Za 3:7]
7. Apa panggilan hamba yang akan TUHAN datangkan sendiri? [Za 3:8]
Hamba itu di panggil "Sang Tunas." [Za 3:8]
8. Apa bagian pertama dari pesan yang akan diukir pada permata yang bermata tujuh? [Za 3:9]
Bagian pertama dari pesan itu adalah bahwa TUHAN akan menghapus kesalahan dari negeri itu dalam satu hari saja [Za 3:9]
9. Menurut TUHAN kapan setiap orang akan mengundang temannya untuk duduk di bawah pohon anggur dan di bawah pohon ara miliknya? [Za 3:10]
TUHAN mengatakan ini akan terjadi "pada hari itu". [Za 3:10]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!