Sembunyikan Semua (-)
Baca

1 Samuel 30:1-31

Orang Amalek Menyerang Ziklag

30:1 Ketika Daud dan orang-orangnya sampai ke Ziklag pada hari ketiga, orang Amalek telah menyerbu tanah selatan dan Ziklag. Mereka menguasai Ziklag dan membakarnya dengan api.

30:2 Mereka menawan perempuan-perempuan dan semua yang ada di sana, tua dan muda, tanpa membunuh seorang pun, tetapi menggiring mereka untuk melanjutkan perjalanan.

30:3 Ketika Daud dan orang-orangnya sampai ke kota itu, tampaklah kota telah dibakar habis. Istri mereka serta anak-anak lelaki dan anak-anak perempuan mereka telah ditawan.

30:4 Lalu, Daud dan orang-orang yang menyertainya menangis dengan sangat nyaring, sampai mereka tidak kuat lagi menangis.

30:5 Kedua istri Daud juga ditawan, yaitu Ahinoam, perempuan Yizreel, dan Abigail, janda Nabal, orang Karmel itu.

30:6 Daud sangat terjepit, sebab rakyatnya mengatakan akan merajam dia. Sebab, jiwa orang-orang itu sangat pahit, masing-masing karena anak-anak lelakinya dan anak-anak perempuannya. Namun, Daud menguatkan hatinya kepada TUHAN, Allahnya.

30:7 Daud berkata kepada Imam Abyatar, anak Ahimelekh, “Bawalah efod itu kepadaku.” Lalu, Abyatar membawa efod itu kepada Daud.

30:8 Daud bertanya kepada TUHAN, katanya, “Haruskah aku mengejar gerombolan itu? Haruskah aku menyusul mereka?” Dia menjawab kepadanya, “Kejarlah, sebab kamu pasti akan dapat menyusul mereka dan melepaskan para tawanan.”

Daud Menemukan Seorang Hamba Mesir

30:9 Lalu, Daud pergi dengan keenam ratus orang yang menyertainya. Kemudian, mereka sampai di Sungai Besor, sementara mereka yang tinggal di belakang berhenti di sana.

30:10 Daud terus mengejar bersama empat ratus orang. Dua ratus orang yang terlalu lelah untuk menyeberangi Sungai Besor tetap tinggal.

30:11 Mereka menjumpai seorang Mesir di padang, lalu membawanya kepada Daud. Mereka memberinya roti, lalu dia memakannya. Mereka memberinya air minum.

30:12 Mereka juga memberinya sepotong kue ara dan dua kue kismis. Setelah memakannya, semangatnya pulih kembali, sebab dia tidak makan dan minum selama tiga hari tiga malam.

30:13 Daud bertanya kepadanya, “Hamba siapakah engkau? Dari manakah engkau?” Jawabnya, “Aku seorang Mesir, hamba dari seorang Amalek. Tuanku meninggalkanku karena aku sakit tiga hari yang lalu.

30:14 Kami telah menyerbu tanah selatan orang Kreti, di daerah kepunyaan Yehuda, serta tanah selatan Kaleb. Kami juga membakar habis Ziklag.”

30:15 Daud bertanya kepadanya, “Dapatkah kamu menunjukkan jalan untuk menuju kepada gerombolan itu?” Jawabnya, “Bersumpahlah kepadaku demi Allah bahwa engkau tidak akan membunuhku dan menyerahkanku ke tangan tuanku, dan aku akan menunjukkan jalan menuju ke gerombolan itu.”

Daud Mengalahkan Orang Amalek

30:16 Dia membawa Daud turun, dan tampaklah orang-orang itu memencar di atas seluruh daerah itu sambil makan, minum, dan mengadakan perayaan atas segala jarahan besar yang mereka rampas dari tanah orang Filistin dan tanah Yehuda.

30:17 Keesokan harinya, Daud menyerang mereka mulai senja sampai matahari terbenam. Tidak ada seorang pun dari mereka yang terluput kecuali empat ratus orang pemuda yang melarikan diri dengan menunggang unta.

30:18 Daud mendapatkan kembali semua yang dirampas oleh orang Amalek itu. Daud juga melepaskan kedua istrinya.

30:19 Tidak ada yang hilang dari mereka, dari hal yang paling kecil sampai ke hal besar, baik anak-anak lelaki maupun anak-anak perempuan. Dari barang-barang jarahan sampai semua yang telah dirampas, seluruhnya dikembalikan Daud.

30:20 Daud mengambil seluruh kawanan domba dan sapi. Dia menggiring kumpulan ternak itu di hadapannya, sambil berkata, “Inilah jarahan Daud.”

Semua Orang Mendapat Bagian yang Sama

30:21 Kemudian, Daud sampai kepada dua ratus orang yang terlalu lelah untuk mengikuti Daud, yang berhenti di Sungai Besor. Mereka keluar menyongsong Daud dan menyongsong orang-orang yang menyertainya. Daud maju mendekat kepada orang-orang itu dan memberi salam kepada mereka.

30:22 Semua orang jahat dan orang-orang yang berkelakuan jahat di antara orang-orang yang pergi bersama Daud berkata, “Karena mereka tidak ikut pergi bersama kita, janganlah memberikan jarahan yang kita selamatkan, kecuali dari istri dan anak-anak mereka masing-masing. Bawalah itu dan pergilah.”

30:23 Akan tetapi, Daud berkata, “Janganlah kamu berbuat demikian, saudara-saudaraku, terhadap apa yang sudah diberikan TUHAN. Dia telah melindungi kita dan menyerahkan gerombolan yang menyerang kita ke dalam tangan kita.

30:24 Siapa yang akan mendengarkan perkataanmu? Sebab, bagian dari mereka yang pergi berperang dan bagian dari orang-orang yang tinggal di dekat barang-barang akan dibagi sama.”

30:25 Sejak saat itu dan seterusnya, dia menentukan hal itu menjadi ketetapan dan peraturan bagi orang Israel sampai saat ini.

30:26 Ketika Daud sampai di Ziklag, dia mengirim sebagian barang jarahan itu kepada para tua-tua di Yehuda, kepada teman-temannya, dengan pesan, “Inilah pemberian untukmu dari barang-barang jarahan yang dirampas dari musuh-musuh TUHAN,

30:27 kepada mereka di Betel, yang di Ramot di tanah selatan, dan yang di Yatir,

30:28 yang di Aroer, yang di Sifmot, yang di Estemoa,

30:29 dan kepada mereka di Rakhal, kepada kota-kota orang Yerahmeel, dan kepada kota-kota orang Keni,

30:30 kepada Horma, kepada Bor-Asan, kepada Atakh,

30:31 dan kepada Hebron. Dan, semua tempat yang pernah ditempuh ketika itu oleh Daud dan orang-orangnya.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Orang Amalek menjarah Ziklag

Isi Pasal

Daud membalaskan kekalahan Ziklag.

Garis Besar

30:1 Orang Amalek menjarah Ziklag.
30:4 Daud meminta nasihat, diteguhkan oleh TUHAN untuk mengejar mereka.
30:11 Melalui seorang budak Mesir yang disegarkan kembali dia dibawa ke para musuh itu, dan mengembalikan semua hasil jarahan.
30:22 Ketetapan Daud untuk membagi hasil jarahan di antara mereka yang berperang dan mereka yang tinggal menjaga barang.
30:26 Dia mengirim sebagian dari jarahan kepada teman-temannya.

Judul Perikop

Ziklag terbakar -- Pembalasan Daud kepada orang Amalek (30:1-25)
Daud mengirim pemberian kepada para tua-tua di Yehuda (30:26-31)

Tokoh

Allah, Daud, Abyatar, seorang Mesir.

Nama dan Tempat

Abigail, Abyatar, Ahimelekh, Ahinoam, Allah, Amalek, Aroer, Atakh, Besor, Betel, Bor-Asan, Daud, Estemoa, Filistin, Hebron, Horma, Israel, Kaleb, Karmel, Keni, Kreti, Mesir, Nabal, Negeb, Rakhal, Ramot, Sifmot, Tanah Selatan, TUHAN, Yatir, Yehuda, Yerahmeel, Yizreel, Ziklag

Kesimpulan

Ketika kita pergi berlambat-lambat untuk sementara dengan para musuh umat Allah, kita bisa mendapati kabar buruk ketika kita kembali pulang. Di dalam belas kasihan Allah, kita bahkan bisa kemudian, jika dipanggil sesuai dengan tujuan-Nya, kuat di dalam Allah dan yakin bahwa Dia akan menolak dan mendatangkan terang dari kegelapan dan damai sejahtera dari permasalahan.

Fakta

-

Dengar

Program Studi Alkitab

1 Samuel 29-30 (1 Samuel 29:1--30:31)
Kebenaran Abadi

Nonton

The Bible Project: Ringkasan: 1 Samuel (1 Samuel 1-31)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
Semua Kitab Suci -- Kebenaran Abadi
1 Samuel – Episode 16 (Pasal 29, 30 & 31) [Durasi: 28:48]
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Apa yang Daud dan orang-orangnya temukan telah terjadi pada Ziklag saat mereka pergi? [1Sam 30:1,2]
Orang Amalek telah menyerbu, menyerang, membakarnya, dan menawan semua perempuan dan yang lainnya dan membawa mereka pergi. [1Sam 30:1,2]
2. Bagaimana reaksi Daud dan orang-orangnya terhadap apa yang mereka temukan di Ziklag? [1Sam 30:3,4]
Mereka menangis dengan nyaring sampai mereka tidak dapat menangis lagi. [1Sam 30:3,4]
3. Mengapa Daud merasa terjepit? [1Sam 30:5,6]
Kedua istrinya ditawan, dan orang-orang yang berduka mengatakan akan melempari dia dengan batu. [1Sam 30:5,6]
4. Apa yang ingin Daud ketahui ketika dia berdoa kepada TUHAN? [1Sam 30:8]
Daud ingin tahu, jika dia mengejar orang Amalek, akankah dia menyusul mereka. [1Sam 30:8]
5. Apa jawaban TUHAN kepada Daud? [1Sam 30:8]
TUHAN menyuruhnya mengejar pasukan, berhasil, dan melepaskan semua yang telah diambil. [1Sam 30:8]
6. Apa yang terjadi pada dua ratus orang Daud di sungai Besor? [1Sam 30:10]
Mereka terlalu lelah sehingga mereka harus tetap tinggal. [1Sam 30:10]
7. Apa yang salah dengan orang Mesir yang Daud dan orang-orangnya temukan ketika mereka mengejar orang Amalek? [1Sam 30:12]
Dia belum makan roti atau minum air selama tiga hari dan tiga malam. [1Sam 30:12]
8. Mengapa tuan orang Mesir itu meninggalkannya? [1Sam 30:13]
Dia mengatakan dia jatuh sakit tiga hari lalu. [1Sam 30:13]
9. Apa persyaratan orang Mesir itu sebelum dia menunjukkan kepada Daud di mana gerombolan itu? [1Sam 30:15]
Dia memberi tahu Daud untuk bersumpah bahwa dia tidak akan membunuhnya atau mengkhianati dia kepada tuannya. [1Sam 30:15]
10. Apa yang dilakukan para penjarah itu ketika Daud menyerang mereka? [1Sam 30:16,17]
Mereka sedang merayakan karena semua barang jarahan yang mereka rampas dari tanah Filistin dan Yehuda. [1Sam 30:16,17]
11. Apa yang Daud dapatkan kembali setelah serangannya pada para penjarah? [1Sam 30:18]
Ia mendapatkan kembali segala yang dirampas orang Amalek dan perampok. [1Sam 30:18]
12. Mengapa orang-orang jahat berpikir bahwa barang jarahan yang didapat tidak boleh dibagi dengan orang-orang yang tinggal? [1Sam 30:22]
Mereka mengatakan mereka yang tinggal tidak pergi dan bertarung dengan mereka. [1Sam 30:22]
13. Mengapa Daud memberi tahu orang-orang jahat untuk membagi sama? [1Sam 30:23,24]
Dia mengatakan TUHAN telah melindungi mereka dan telah memberi mereka kemenangan atas para gerombolan yang datang melawan mereka. [1Sam 30:23,24]
14. Apa yang Daud lakukan dengan jarahan dari musuh TUHAN ketika dia kembali ke Ziklag? [1Sam 30:26]
Daud membagi jarahan itu dengan banyak tua-tua Yehuda dan tempat-tempat lain yang sering dia datangi. [1Sam 30:26]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!