Sembunyikan Semua (-)
Baca

1 Samuel 16:1-23

Samuel Pergi ke Betlehem

16:1 TUHAN berfirman kepada Samuel, “Berapa lama lagi kamu akan berdukacita atas Saul karena Aku menolak dia sebagai raja atas Israel? Isilah tandukmu dengan minyak, dan pergilah. Aku akan mengutusmu kepada Isai, orang Betlehem itu, sebab Aku telah memilih seorang anak laki-lakinya menjadi raja.”

16:2 Akan tetapi, Samuel berkata, “Bagaimana aku dapat pergi? Jika Saul mendengarnya, dia akan membunuhku.” TUHAN berfirman, “Bawalah seekor sapi muda di tanganmu, dan katakan, ‘Aku datang untuk mempersembahkan kurban kepada TUHAN.’

16:3 Undanglah Isai dalam upacara pengurbanan itu, dan Aku akan memberi tahu kepadamu apa yang harus kaulakukan. Urapilah orang yang akan Kusebutkan kepadamu.”

16:4 Samuel melakukan apa yang difirmankan TUHAN. Ketika dia sampai di Betlehem, para tua-tua di kota itu menyambutnya dan berkata, “Apakah engkau datang membawa damai?”

16:5 Samuel menjawab, “Jangan khawatir, aku datang untuk mempersembahkan kurban kepada TUHAN. Kuduskanlah dirimu dan datanglah bersamaku ke upacara pengurbanan ini.” Lalu, dia menguduskan Isai dan anak-anaknya laki-laki, dan mengundang mereka ke upacara pengurbanan.

16:6 Ketika mereka datang, dia melihat Eliab, pikirnya, “Sesungguhnya, orang yang diurapi TUHAN ada di hadapan-Nya.”

16:7 Akan tetapi, TUHAN berfirman kepada Samuel, “Jangan melihat wajahnya atau sosok tubuhnya yang tinggi, sebab Aku telah menolak dia. Allah tidak melihat seperti manusia melihat, sebab manusia melihat yang ada di depan mata, tetapi TUHAN melihat hati.”

16:8 Kemudian, Isai memanggil Abinadab dan berjalan di depan Samuel. Akan tetapi, Samuel berkata, “TUHAN tidak memilih orang ini.”

16:9 Lalu, Isai menyuruh Syama berjalan, tetapi Samuel berkata, “TUHAN juga tidak memilih orang ini.”

16:10 Demikianlah Isai menyuruh ketujuh anaknya berjalan melewati Samuel. Namun, Samuel berkata kepada Isai, “TUHAN tidak memilih semuanya ini.”

16:11 Kemudian, Samuel bertanya kepada Isai, “Inikah semua anakmu?” Jawabnya, “Masih tersisa yang bungsu, kebetulan dia sedang menggembalakan kambing domba.” Samuel berkata kepada Isai, “Suruhlah orang memanggil dia, sebab kita tidak akan duduk sampai dia datang ke sini.”

16:12 Lalu, Isai menyuruh orang untuk menjemput dia. Dia itu kemerah-merahan, matanya indah, dan wajahnya tampan. TUHAN berfirman, “Bangkitlah, dan urapilah dia, sebab inilah dia.”

16:13 Samuel mengambil tanduk berisi minyak dan mengurapinya di tengah-tengah saudara-saudaranya. Sejak hari itu, Roh TUHAN berkuasa atas Daud dengan luar biasa. Samuel berangkat dan pulang ke Rama.

Roh Jahat Mengganggu Saul

16:14 Roh TUHAN berpaling dari Saul, dan roh jahat dari TUHAN menyiksanya.

16:15 Hamba-hamba Saul berkata kepadanya, “Lihatlah, roh jahat yang dari Allah sedang menyiksamu.

16:16 Kiranya tuanku memerintahkan hamba-hambamu yang ada di hadapanmu untuk mencari seseorang yang pandai memetik kecapi. Apabila roh jahat dari Allah turun atasmu, dia harus memetik kecapi dengan tangannya sehingga engkau merasa nyaman.”

16:17 Saul berkata kepada hamba-hambanya itu, “Carikanlah untukku seseorang yang dapat memetik kecapi dengan baik, dan bawalah dia kepadaku.”

16:18 Salah seorang dari hamba itu berkata, “Sesungguhnya, aku melihat anak Isai, orang Betlehem itu, yang pandai memetik kecapi. Dia seorang yang gagah perkasa, seorang prajurit, pandai bicara, dan seorang yang tampan. TUHAN menyertai dia.”

16:19 Kemudian, Saul mengirim beberapa pesuruh kepada Isai, dengan pesan, “Utuslah anakmu, Daud, anakmu laki-laki, bersama kambing domba itu.”

16:20 Lalu, Isai mengambil seekor keledai yang dimuati dengan roti, sekantong air anggur, dan seekor anak kambing, dan semuanya itu dikirim dengan perantaraan Daud, anaknya.

16:21 Daud datang menghadap Saul dan menjadi pelayannya. Saul sangat mengasihinya, dan dia menjadi pembawa senjatanya.

16:22 Saul pun menyuruh orang kepada Isai dengan berkata, “Biarlah Daud tetap menjadi pelayanku, sebab dia beroleh kasih sayang dalam pandanganku.”

16:23 Setiap kali roh jahat yang dari Allah turun atas Saul, Daud mengambil kecapi dan memainkannya dengan tangannya. Saul pun merasa lega dan nyaman, dan roh jahat itu menjauh darinya.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Samuel mengurapi Daud

Isi Pasal

Dipilihnya Daud sebagai raja. Pengurapannya dan kunjungannya ke Saul.

Garis Besar

16:1 Samuel diutus oleh TUHAN, dengan alasan mempersembahkan korban, pergi ke Betlehem.
16:6 Penilaian manusiawinya ditegur.
16:11 Dia mengurapi Daud.
16:15 Saul menyuruh untuk mencari Daud guna mengusir roh jahat.

Judul Perikop

Daud diurapi menjadi raja (16:1-13)
Daud di istana Saul (16:14-23)

Tokoh

Allah, Roh Kudus, Samuel, Daud, Isai, Saul, Eliab, Abinadab, Syama.

Nama dan Tempat

Abinadab, Allah, Betlehem, Daud, Eliab, Isai, Israel, Rama, Samuel, Saul, Syama, TUHAN

Kesimpulan

Dia yang Allah urapi. Dia mengurapi, dan yang diurapi-Nya benar-benar memenuhi syarat untuk pelayanan.

Fakta

Daud berarti "yang dikasihi"

Dengar

Program Studi Alkitab

1 Samuel 16-17 (1 Samuel 16:1--17:58)
Kebenaran Abadi

Playlist:



Nonton

The Bible Project: Ringkasan: 1 Samuel (1 Samuel 1-31)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
Semua Kitab Suci -- Kebenaran Abadi
1 Samuel - Episode 362 (Pasal 16 & 17) [Durasi: 29:08]
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Dari hal apa TUHAN katakan pada Samuel bahwa Dia telah menolak Saul? [1Sam 16:1]
TUHAN telah menolak Saul sebagai raja atas Israel. [1Sam 16:1]
2. Apa yang ditakutkan Samuel jika Saul mendengar tentang perjalanannya ke Betlehem? [1Sam 16:2]
Dia takut bahwa Saul akan membunuhnya. [1Sam 16:2]
3. Bagaimana TUHAN mengatakan Samuel akan tahu siapa yang harus diurapi? [1Sam 16:3]
Dia memberi tahu Samuel bahwa dia akan mengurapi orang yang diberitahukan TUHAN kepadanya. [1Sam 16:3]
4. Bagaimana tua-tua Betlehem berlaku ketika Samuel tiba di kota mereka? [1Sam 16:4]
Mereka gemetar ketika mereka datang menemuinya. [1Sam 16:4]
5. Apa yang dikatakan Samuel pada dirinya sendiri ketika dia melihat Eliab? [1Sam 16:6]
Dia berkata pada dirinya sendiri bahwa orang yang diurapi TUHAN tentu saja sedang berdiri di hadapannya. [1Sam 16:6]
6. Bagaimana TUHAN menjelaskan kepada Samuel bahwa Ia tidak melihat seperti apa yang dilihat manusia? [1Sam 16:7]
TUHAN berkata bahwa manusia melihat penampilan luarnya, tetapi TUHAN melihat hati. [1Sam 16:7]
7. Apa yang Samuel katakan kepada Isai setelah dia menyuruh tujuh putranya lewat di hadapannya? [1Sam 16:10]
Samuel mengatakan bahwa TUHAN tidak memilih salah satu dari mereka. [1Sam 16:10]
8. Di mana putra bungsu sebelum Samuel memanggilnya? [1Sam 16:11]
Putra bungsu sedang menggembalakan domba. [1Sam 16:11]
9. Kapan Roh TUHAN berkuasa pada Daud? [1Sam 16:13]
Roh TUHAN berkuasa pada Daud sejak hari itu. [1Sam 16:13]
10. Roh apa yang mengganggu Saul dan bukan Roh TUHAN? [1Sam 16:14]
Roh jahat yang dari TUHAN mengganggu Saul. [1Sam 16:14]
11. Apa yang dikatakan oleh hamba-hamba Saul bahwa seorang pemain yang mahir dapat lakukan ketika roh jahat itu ada pada Saul? [1Sam 16:16]
Pemain kecapi akan memainkannya dan Saul akan merasa nyaman. [1Sam 16:16]
12. Bagaimana Saul mengatakan putra Isai mana yang dia inginkan untuk dikirim kepadanya? [1Sam 16:19]
Saul mengirim utusan ke Isai, mengatakan untuk mengirim putra Isai, yaitu Daud, yang bersama domba-domba. [1Sam 16:19]
13. Tugas apa yang diberikan Saul kepada Daud karena dia sangat mengasihinya? [1Sam 16:21]
Saul menjadikan Daud pembawa senjatanya. [1Sam 16:21]
14. Apa yang akan menjauh dari Saul sehingga dia merasa lega dan nyaman, ketika Daud memainkan kecapi? [1Sam 16:23]
Roh jahat itu akan menjauh dari Saul. [1Sam 16:23]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!