Sembunyikan Semua (-)
Baca

Yohanes 13:1-38

Yesus Membasuh Kaki Murid-Murid-Nya

13:1 Sebelum Hari Raya Paskah, Yesus tahu bahwa saat-Nya telah tiba bahwa Dia akan meninggalkan dunia ini kepada Bapa, setelah mengasihi kepunyaan-Nya sendiri di dunia, Dia mengasihi mereka sampai akhir.

13:2 Selama makan malam berlangsung, setan telah memasukkan niat dalam hati Yudas Iskariot, anak Simon, untuk mengkhianati Yesus.

13:3 Yesus, ketika mengetahui bahwa Bapa telah menyerahkan segala sesuatu ke dalam tangan-Nya, dan bahwa Dia datang dari Allah, dan akan kembali kepada Allah,

13:4 Dia berdiri dari jamuan makan malam dan melepaskan jubah-Nya, serta mengambil kain linen dan mengikatkannya pada pinggang-Nya.

13:5 Kemudian, Dia menuangkan air ke sebuah baskom dan mulai membasuh kaki murid-murid-Nya serta mengeringkan kaki mereka dengan kain yang terikat pada pinggang-Nya.

13:6 Lalu, Dia sampai kepada Simon Petrus dan dia berkata kepada Yesus, “Tuhan, Engkau membasuh kakiku?”

13:7 Yesus menjawab dan berkata kepadanya, “Apa yang Aku lakukan, kamu tidak memahaminya sekarang, tetapi kelak kamu akan mengerti.”

13:8 Petrus berkata kepada-Nya, “Engkau tidak akan pernah membasuh kakiku!” Yesus menjawab, “Jika Aku tidak membasuhmu, kamu tidak mendapat bagian di dalam Aku.”

13:9 Simon Petrus berkata kepada-Nya, “Tuhan, jangan hanya kakiku, tetapi tangan dan kepalaku juga!”

13:10 Yesus berkata kepadanya, “Orang yang sudah mandi hanya perlu membasuh kakinya, tetapi sudah bersih seluruhnya. Kamu sudah bersih, tetapi tidak semua dari kalian bersih.”

13:11 Sebab, Yesus tahu siapa yang akan mengkhianati Dia. Itu sebabnya, Dia berkata, “Tidak semua dari kalian bersih.”

13:12 Jadi, setelah Yesus selesai membasuh kaki murid-murid-Nya, memakai kembali jubah-Nya, dan kembali ke tempat-Nya, Dia berkata kepada mereka, “Apakah kalian mengerti apa yang Aku lakukan kepada kalian?

13:13 Kalian menyebut Aku Guru dan juga Tuhan. Itu tepat karena Akulah Dia.

13:14 Jika Aku, yang adalah Tuhan dan Gurumu, telah membasuh kakimu, kamu pun harus saling membasuh kakimu.

13:15 Sebab, Aku telah memberikan contoh kepadamu supaya kamu juga melakukan seperti yang Aku telah lakukan kepadamu.

13:16 Sesungguhnya, Aku mengatakan kepadamu, seorang hamba tidak lebih besar daripada tuannya, ataupun seorang utusan tidak lebih besar daripada orang yang mengutusnya.

13:17 Jika kamu sudah mengetahui semuanya ini, kamu diberkati jika kamu melakukannya.

13:18 Aku tidak berkata-kata mengenai kalian semua. Aku tahu siapa saja yang telah Kupilih, tetapi nas ini harus digenapi, ‘Orang yang makan roti-Ku telah mengangkat tumitnya terhadap Aku.’

13:19 Aku memberitahumu sekarang, sebelum hal itu terjadi supaya ketika hal itu terjadi, kamu akan percaya bahwa Akulah Dia.

13:20 Sesungguhnya, Aku mengatakan kepadamu, setiap orang yang menerima orang yang Kuutus, menerima Aku; dan orang yang menerima Aku, menerima Dia yang mengutus Aku.”

Yesus Memberi Tahu Siapa yang Akan Mengkhianati Dia

13:21 Setelah Yesus berkata demikian, Dia digelisahkan dalam Roh dan bersaksi, “Sesungguhnya, Aku mengatakan kepadamu, salah seorang dari kalian akan mengkhianati Aku.”

13:22 Murid-murid saling memandang seorang kepada yang lain dan menjadi bingung mengenai siapa yang Dia bicarakan.

13:23 Salah seorang murid-Nya duduk bersandar pada dada Yesus. Dialah murid yang sangat dikasihi oleh Yesus.

13:24 Kemudian, Simon Petrus memberi isyarat kepadanya untuk bertanya kepada Yesus tentang siapa yang Dia maksudkan.

13:25 Jadi, murid yang bersandar pada dada Yesus itu bertanya kepada-Nya, “Tuhan, siapakah orang itu?”

13:26 Yesus menjawab, “Orang itu adalah dia yang kepadanya Aku memberikan potongan roti ini setelah Aku mencelupkannya.” Lalu, setelah mencelupkan potongan roti itu, Yesus memberikannya kepada Yudas, anak Simon Iskariot.

13:27 Dan, setelah Yudas menerima potongan roti itu, Iblis merasukinya. Karena itu, Yesus berkata kepadanya, “Apa yang akan kauperbuat, lakukanlah segera!”

13:28 Tidak seorang pun dari mereka yang sedang makan itu mengerti mengapa Yesus mengatakan demikian kepada Yudas.

13:29 Beberapa dari mereka menyangka karena Yudaslah yang memegang kotak uang sehingga Yesus berkata kepadanya, “Belilah hal-hal yang kita butuhkan untuk perayaan,” atau supaya dia memberikan sesuatu kepada orang miskin.

13:30 Jadi, setelah menerima potongan roti, Yudas pergi ke luar saat itu juga; dan saat itu sudah malam.

Yesus Berbicara tentang Kematian-Nya

13:31 Sesudah Yudas pergi, Yesus berkata, “Sekaranglah saatnya Anak Manusia dimuliakan dan Allah dimuliakan melalui Dia.

13:32 Jika Allah dimuliakan dalam Dia, Allah juga akan memuliakan Dia di dalam diri-Nya, dan akan memuliakan Dia dengan segera.

13:33 Anak-anak-Ku, Aku ada bersama kamu hanya tinggal sebentar lagi. Kamu akan mencari Aku, dan seperti yang telah Kukatakan kepada orang-orang Yahudi, sekarang Aku katakan juga kepadamu, ‘Ke mana Aku pergi, kamu tidak dapat datang.’

13:34 Satu perintah baru Aku berikan kepadamu, yaitu supaya kamu saling mengasihi, sama seperti Aku telah mengasihi kalian, demikianlah kamu juga saling mengasihi.

13:35 Dengan begitu, semua orang akan tahu bahwa kamu adalah murid-murid-Ku, yaitu jika kamu saling mengasihi.”

Peringatan Yesus kepada Petrus

13:36 Simon Petrus bertanya kepada Yesus, “Tuhan, ke manakah Engkau akan pergi?” Yesus menjawab dia, “Ke mana Aku pergi, kamu tidak dapat mengikuti Aku sekarang, tetapi kelak kamu akan mengikuti Aku.”

13:37 Petrus bertanya kepada-Nya, “Tuhan, mengapa aku tidak dapat mengikuti Engkau sekarang? Aku akan menyerahkan nyawaku demi Engkau!”

13:38 Yesus menjawab, “Kamu akan menyerahkan nyawamu bagi-Ku? Sesungguhnya, Aku mengatakan kepadamu, ayam tidak akan berkokok sebelum kamu menyangkal Aku tiga kali.”

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Kerendahan hati Kristus

Isi Pasal

Paskah terakhir. Yesus membasuh kaki murid-murid. Pengkhianatan diberitahukan, demikian juga penyangkalan Petrus.

Garis Besar

13:1 Yesus mencuci kaki para murid, dan menasihati mereka untuk rendah hati dan bermurah hati.
13:18 Dia menubuatkan dan menunjukkan kepada Yohanes dengan sebuah tanda, bahwa Yudas akan mengkhianati Dia;
13:31 memerintahkan mereka untuk saling mengasihi;
13:36 dan memperingatkan Petrus tentang penyangkalannya.

Judul Perikop

Yesus membasuh kaki murid-murid-Nya (13:1-20)
Yesus memperingatkan Yudas (13:21-30)
Perintah baru (13:31-35)
Yesus memperingatkan Petrus (13:36-38)

Tokoh

Yesus, Allah, Yudas, murid-murid, Petrus, Setan.

Nama dan Tempat

Allah, Anak Manusia, Iblis, Iskariot, Paskah, Petrus, Simon, Tuhan, Yahudi, Yesus, Yudas

Kesimpulan

Apa yang konsisten dengan takdir Tuhan Yesus Kristus yang lebih konsisten dengan takdir kita, hamba-hamba-Nya. Turun adalah cara untuk naik. Melayani dalam kerendahan hati adalah cara untuk memerintah. Marilah kita memperhatikan agar sikap merendahkan diri Kristus kepada kita dan diangkatnya kita, melalui natur kita yang rusak, tidak membuat kita berpikir yang tinggi tentang diri kita sendiri, atau berpikir yang rendah tentang Dia.

Fakta

ay. 3, 4, 5, 12, 16. Yesus "naik"

Dengar

Program Studi Alkitab

Yohanes 13:1-16 (Yohanes 13:1-16)
Kebenaran Abadi

Playlist:


Nonton

Lumo: Yesus membasuh kaki murid-murid-Nya (Yohanes 13:1-17)

Playlist:

LUMO
FILM YOHANES
THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
VIDEO INJIL GLOBAL
Semua Kitab Suci -- Kebenaran Abadi
Yohanes - Episode 284 (Pasal 13) [Durasi: 29:13]
Yohanes - Episode 285 (Pasal 13) [Durasi: 29:53]
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Berapa lama Yesus mengasihi kepunyaanNya? [Yoh 13:1]
Dia mengasihi mereka sampai akhir. [Yoh 13:1]
2. Apa yang telah dilakukan iblis pada Yudas Iskariot? [Yoh 13:2]
Iblis telah menaruh ke dalam hati Yudas Iskariot untuk mengkhianati Yesus. [Yoh 13:2]
3. Apa yang telah diberikan Bapa pada Yesus? [Yoh 13:3]
Bapa memberikan segala sesuatu ke dalam tangan Yesus. [Yoh 13:3]
4. Dari mana Yesus datang dan ke mana Dia akan pergi? [Yoh 13:3]
Yesus datang dari Allah dan akan kembali kepada Allah. [Yoh 13:3]
5. Apa yang dilakukan Yesus ketika Dia selesai dari perjamuan? [Yoh 13:4,5]
Dia meletakkan baju luarNya, mengambil handuk dan melingkarkan itu pada diriNya, menuangkan air ke dalam baskom dan mulai membasuh kaki murid-muridNya dan menyeka kaki mereka dengan handuk itu. [Yoh 13:4,5]
6. Apa yang dikatakan Yesus ketika Petrus menolak kakinya untuk dibasuh oleh Yesus? [Yoh 13:8]
Yesus berkata, "Jika Aku tidak membasuhmu, kamu tidak akan ada bagian denganKu." [Yoh 13:8]
7. Mengapa Yesus berkata pada murid-muridNya, "Tidak semua kamu sudah bersih."? [Yoh 13:11]
Yesus mengatakan hal ini karana Dia tahu siapa yang akan mengkhianati Dia. [Yoh 13:11]
8. Mengapa Yesus membasuh kaki murid-murid itu? [Yoh 13:14,15]
Yesus membasuh kaki murid-murid itu untuk memberi mereka contoh supaya mereka dapat melakukan hal yang sama seperti yang Dia lakukan pada mereka. [Yoh 13:14,15]
9. Apakah seorang hamba lebih besar dari tuannya atau seseorang yang telah diutus lebih besar dari yang mengutusnya? [Yoh 13:16]
Seorang hamba tidak lebih besar dari tuannya dan seseorang yang telah diutus tidak lebih besar dari yang mengutusnya. [Yoh 13:16]
10. Siapa yang mengangkat tumitnya melawan Yesus? [Yoh 13:18]
Seseorang yang makan roti dari Yesus mengangkat tumitnya dan melawan dia. [Yoh 13:18]
11. Mengapa Yesus mengatakan pada murid-muridNya, "Tidak semua kamu sudah bersih" dan "Dia yang makan roti dariKu mengangkat tumitnya melawan Aku."? [Yoh 13:19]
Yesus mengatakan hal itu kepada mereka sebelum hal itu terjadi supaya ketika itu terjadi mereka dapat percaya bahwa Dia adalah AKU. [Yoh 13:19]
12. Siapa yang akan kamu terima jika kamu menerima Yesus? [Yoh 13:20]
Jika kamu menerima Yesus kamu akan menerima siapa saja yang Dia utus dan kamu juga menerima Dia yang mengutus Yesus. [Yoh 13:20]
13. Ketika Yesus memberitahu mereka bahwa salah satu dari mereka akan mengkhianati Dia, apa yang dilakukan Simon Petrus? [Yoh 13:24]
* Simon Petrus memberi isyarat pada murid yang dikasihi Yesus dan berkata "Katakan pada kami siapakah yang Dia bicarakan." [Yoh 13:24]
14. Bagaimana Yesus menanggapi ketika murid yang dikasihi Yesus bertanya pada Yesus siapa yang akan mengkhianati Yesus? [Yoh 13:26]
Yesus menjawab, "Dia itulah seorang yang akan aku celupkan potongan roti dan memberikan kepadanya." Kemudian Yesus mencelupkan roti dan memberikan itu pada Yudas, anak Simon Iskariot. [Yoh 13:26]
15. Apa yang terjadi pada Yudas dan apa yang dia lakukan setelah Yesus memberikan roti itu? [Yoh 13:27,30]
Setelah Yudas mengambil roti itu, Setan merasuki dia dan dia langsung cepat-cepat pergi. [Yoh 13:27,30]
16. Bagaimana Allah akan dimuliakan? [Yoh 13:31]
Allah akan dimuliakan di dalam Anak Manusia. Ketika Anak Manusia yang dimuliakan memuliakan Allah. [Yoh 13:31]
17. Apakah Simon Petrus mengerti ke mana Yesus akan pergi ketika Yesus berkata, "Ke mana aku akan pergi, kamu tidak dapat datang."? [Yoh 13:33,36]
Tidak, Simon Petrus tidak mengerti karena dia bertanya kepada Yesus, "Tuhan, ke mana Engkau akan pergi?" [Yoh 13:33,36]
18. Apa perintah baru yang Yesus berikan bagi murid-muridNya? [Yoh 13:34]
Perintah barunya adalah mereka harus mengasihi satu sama lain sama seperti Yesus mengasihi mereka. [Yoh 13:34]
19. Apa yang Yesus katakan akan terjadi jika para murid menaati perintah untuk mengasihi satu sama lain? [Yoh 13:35]
Yesus berkata bahwa dengan mereka menaati perintah ini, semua orang akan tahu bahwa mereka adalah muridmuridNya. [Yoh 13:35]
20. Bagaimana Yesus menjawab ketika Simon Petrus berkata, "Aku akan memberikan hidupku untukMu."? [Yoh 13:38]
Yesus menjawab, "Maukah kamu memberikan nyawamu untukKu? Sesungguh-sungguhnya, Aku berkata kepadamu, sebelum ayam berkokok engkau akan menyangkal Aku tiga kali." [Yoh 13:38]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!