Sembunyikan Semua (-)
Baca

Kejadian 41:1-57

Mimpi Firaun

41:1 Dua tahun kemudian, Firaun bermimpi dan dia tampak sedang berdiri di tepi sungai.

41:2 Lihatlah, dari sungai muncul tujuh ekor sapi betina yang kelihatan bagus dan tambun badannya. Mereka merumput di rumput rawa.

41:3 Kemudian, lihatlah, dari sungai muncul tujuh ekor sapi betina lainnya, yang kelihatan buruk dan kurus badannya, dan berdiri dengan sapi-sapi lainnya di tepi sungai itu.

41:4 Kemudian, sapi-sapi yang kelihatan buruk dan kurus tubuhnya itu memakan ketujuh ekor sapi yang kelihatan bagus dan tambun. Lalu, Firaun pun terbangun.

41:5 Setelah itu, Firaun tertidur dan bermimpi untuk kedua kalinya. Tampak tujuh bulir gandum yang bernas dan bagus muncul dari satu tangkai.

41:6 Lalu, lihatlah, tujuh bulir gandum yang kurus dan menjadi rusak karena angin timur, muncul sesudahnya.

41:7 Bulir-bulir gandum yang kurus itu menelan ketujuh bulir gandum yang bernas dan berisi. Kemudian, Firaun terbangun dan ternyata itu adalah suatu mimpi.

41:8 Pada pagi harinya, rohnya gelisah. Karena itu, dia menyuruh dan memanggil semua ahli sihir Mesir beserta semua orang bijaknya. Kemudian, Firaun menceritakan mimpinya kepada mereka, tetapi tidak ada satu pun yang mampu menafsirkannya bagi Firaun.

Yusuf Menafsirkan Mimpi Firaun

41:9 Kemudian, kepala juru minuman berkata kepada Firaun, katanya, “Pada hari ini, aku teringat akan kesalahanku.

41:10 Firaun pernah murka kepada hamba-hambanya dan memasukkanku ke penjara, di rumah kepala para pengawal, yaitu aku dan kepala juru roti.

41:11 Pada satu malam, kami bermimpi suatu mimpi, yaitu dia dan aku, masing-masing bermimpi menurut arti mimpinya tersendiri.

41:12 Di sana, ada seorang pemuda, orang Ibrani, hamba dari kepala para pengawal. Kemudian, kami menceritakannya kepadanya dan dia menafsirkan bagi kami mimpi kami itu.

41:13 Seperti yang ditafsirkannya bagi kami, yaitu dia mengembalikanku pada kedudukanku, sedangkan juru roti itu digantung.”

41:14 Kemudian, Firaun menyuruh orang memanggil Yusuf dan dengan cepat mereka membawanya keluar dari lubang itu. Dia bercukur dan mengganti pakaiannya, lalu menghadap Firaun.

41:15 Firaun berkata kepada Yusuf, “Aku bermimpi sebuah mimpi dan tidak ada yang mampu menafsirkannya. Namun, aku telah mendengar tentangmu, bahwa kamu dapat mendengar sebuah mimpi untuk menafsirkannya.”

41:16 Yusuf menjawab Firaun, katanya, “Bukan aku! Allah yang akan memberikan kepada Firaun suatu jawaban yang mendamaikan.”

41:17 Lalu, Firaun berkata kepada Yusuf, “Dalam mimpiku, aku tampak sedang berdiri di tepi sungai.

41:18 Lihatlah, dari sungai itu muncul tujuh sapi betina yang tambun tubuhnya dan kelihatan bagus. Mereka merumput di rumput-rumput rawa.

41:19 Kemudian, tampak tujuh ekor sapi betina lainnya yang muncul setelah mereka, yang kelihatan buruk dan kurus. Aku belum pernah melihat yang seburuk itu di seluruh tanah Mesir.

41:20 Sapi-sapi yang kurus dan buruk memakan ketujuh sapi yang tambun sebelumnya.

41:21 Ketika masuk ke dalam perutnya, tidak dapat diketahui bahwa mereka telah memakannya karena mereka tetap kelihatan buruk seperti semula. Kemudian, aku pun terbangun.

41:22 Aku melihat dalam mimpiku, tampak tujuh bulir gandum yang bernas dan baik, muncul dari satu tangkai.

41:23 Lalu, tampak tujuh bulir gandum yang layu, tipis, dan rusak karena angin timur, yang muncul setelahnya.

41:24 Bulir-bulir gandum yang tipis itu menelan ketujuh bulir gandum yang baik. Aku telah menceritakan semua ini kepada para ahli sihir itu, tetapi tidak satu pun yang mampu menjelaskannya kepadaku.”

41:25 Kemudian, Yusuf berkata kepada Firaun, “Mimpi Firaun adalah satu. Apa yang hendak Allah lakukan telah Dia nyatakan kepada Firaun.

41:26 Tujuh ekor sapi betina yang bagus adalah tujuh tahun dan tujuh bulir gandum yang bagus adalah tujuh tahun, mimpi tersebut satu adanya.

41:27 Lalu, tujuh ekor sapi betina yang kurus dan kelihatan buruk, yang muncul sesudahnya, adalah tujuh tahun. Tujuh bulir gandum yang tipis dan rusak oleh angin timur itu akan menjadi tujuh tahun kelaparan.

41:28 Inilah hal yang aku katakan kepada Firaun, yaitu apa yang hendak Allah lakukan telah Dia nyatakan kepada Firaun.

41:29 Sesungguhnya, akan datang tujuh tahun masa kelimpahan besar di seluruh tanah Mesir.

41:30 Setelah itu, akan datang tujuh tahun kelaparan sehingga segala kelimpahan sebelumnya di tanah Mesir akan terlupakan. Kelaparan itu akan menghabisi tanah ini.

41:31 Bahkan, kelimpahan itu tidak akan diingat lagi di tanah itu karena kelaparan sesudahnya, sebab hal itu akan terlalu berat.

41:32 Karena mimpi itu diulang sampai dua kali bagi Firaun, berarti hal tersebut telah ditetapkan oleh Allah dan Allah akan melaksanakannya secepatnya.

41:33 Sebab itu, sebaiknya Firaun mencari seseorang yang pandai dan bijaksana, lalu mengangkatnya atas seluruh tanah Mesir.

41:34 Lalu, hendaklah Firaun menunjuk para pengawas atas tanah ini dan mengambil seperlima bagian dari hasil tanah Mesir selama tujuh tahun kelimpahan itu.

41:35 Biarlah mereka mengumpulkan segala makanan dalam tahun-tahun yang baik, yang akan datang ini, dan menimbun gandum di bawah tangan Firaun. Biarlah mereka menyimpan makanan di kota-kotanya.

41:36 Makanan itu akan menjadi persediaan untuk tanah ini, selama tujuh tahun kelaparan yang akan terjadi di tanah Mesir supaya tanah ini tidak dibinasakan oleh kelaparan itu.”

41:37 Usul tersebut baik di mata Firaun dan di mata seluruh hambanya.

Yusuf Menjadi Penguasa di Mesir

41:38 Lalu, Firaun berkata kepada para hambanya, “Apakah kita dapat menemukan orang seperti ini, seseorang dengan Roh Allah di dalam dirinya?”

41:39 Lalu, Firaun berkata kepada Yusuf, “Karena Allah telah membuatmu semua hal ini diketahui olehmu, maka tidak ada satu pun yang sepandai dan sebijaksana dirimu.

41:40 Kamu akan berkuasa atas istanaku dan berdasarkan perkataan mulutmulah seluruh rakyatku akan diperintah.”

41:41 Firaun berkata kepada Yusuf, “Lihat, aku telah mengangkatmu menguasai seluruh tanah Mesir.”

41:42 Kemudian, Firaun melepaskan cincin meterai dari tangannya dan memasangnya di tangan Yusuf, lalu dia memakaikan pakaian dari linen halus kepada Yusuf dan memasang sebuah rantai emas di lehernya.

41:43 Setelah itu, Firaun menyuruh Yusuf mengendarai keretanya yang kedua dan di hadapan Yusuf, mereka berseru, “Berlutut!” Demikianlah Firaun mengangkatnya menguasai seluruh tanah Mesir.

41:44 Firaun berkata kepada Yusuf, “Akulah Firaun, tetapi tanpamu, tidak akan ada seorang pun yang mengangkat tangannya atau kakinya di seluruh negeri Mesir.”

41:45 Kemudian, Firaun menamai Yusuf dengan Zafnat-Paaneah. Dia juga memberikan Asnat kepadanya sebagai istri, yaitu anak Potifera, imam di On. Lalu, Yusuf pergi ke seluruh tanah Mesir.

41:46 Yusuf berumur 30 tahun ketika dia berdiri di hadapan Firaun, raja Mesir. Yusuf pun pergi dari hadapan Firaun dan pergi mengelilingi seluruh tanah Mesir.

41:47 Selama tujuh tahun kelimpahan, tanah itu mengeluarkan hasil yang berlimpah-limpah dari tanah.

41:48 Selama tujuh tahun, dia mengumpulkan segala makanan dari tanah Mesir dan menimbun makanan di kota-kota: makanan dari ladang, dari sekitar masing-masing kota, ditimbunnya di tengah kota.

41:49 Yusuf menimbun gandum seperti pasir di laut, sangat banyak, hingga dia berhenti menghitungnya karena sudah tidak terhitung.

Masa Kelaparan Mulai

41:50 Sebelum tahun kelaparan datang, lahirlah dua anak laki-laki bagi Yusuf dari Asnat, anak Potifera, seorang imam di On.

41:51 Yusuf menamai anak sulungnya Manasye, sebab katanya, “Allah telah membuatku melupakan segala kesusahanku dan seluruh rumah ayahku.”

41:52 Nama anak keduanya adalah Efraim, sebab katanya, “Allah telah membuatku berbuah-buah di tanah kesengsaraanku.”

41:53 Tujuh tahun kelimpahan di tanah Mesir pun berakhir.

41:54 Tujuh tahun kelaparan pun mulai tiba, sebagaimana yang telah dikatakan Yusuf. Kelaparan terjadi di semua wilayah, tetapi di seluruh tanah Mesir ada makanan.

41:55 Ketika seluruh tanah Mesir kelaparan, rakyat mulai berteriak kepada Firaun untuk makanan. Kemudian, Firaun berkata kepada semua orang Mesir, “Pergilah kepada Yusuf! Kamu harus melakukan apa pun yang dikatakannya.”

41:56 Ketika kelaparan semakin menyebar ke seluruh muka bumi, Yusuf pun membuka semua penimbunan, dan menjualnya kepada orang Mesir. Kelaparan itu terlalu berat di tanah Mesir.

41:57 Orang-orang dari seluruh bumi berdatangan ke Mesir untuk membeli gandum dari Yusuf karena kelaparan itu sangat berat di seluruh bumi.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Mimpi Firaun

Isi Pasal

Mimpi Firaun. Diangkatnya Yusuf di Mesir dan istri bukan Yahudinya.

Garis Besar

41:1 Firaun memiliki dua mimpi.
41:9 Yusuf menafsirkannya.
41:33 Dia memberi nasihat kepada Firaun, dan sangat dihargai dan dia dinikahkan.
41:46 Tujuh tahun kelimpahan.
41:50 Dia mendapatkan anak-anak.
41:53 Bencana kelaparan terjadi.

Judul Perikop

Mimpi Firaun (41:1-36)
Yusuf di Mesir sebagai penguasa (41:37-57)

Tokoh

Firaun, Yusuf, juru minuman, Asnat, Manasye, Efraim.

Nama dan Tempat

Allah, Asnat, Efraim, Firaun, Ibrani, Manasye, Mesir, Nil, On, Potifera, Roh Allah, Yusuf, Zafnat-Paaneah

Kesimpulan

Orang percaya yang setia akan dengan limpah diganti atas kejadian buruk yang ditanggungnya dengan sabar dan kebenarannya akan bersinar sehingga semua akan tahu bahwa Allah menyertainya.

Fakta

Sama seperti Yusuf mengatasi masalah rumit Firaun, demikianlah Yesus melepaskan hati dari apa yang membebaninya. Ditolak, ditinggikan, Yesus sekarang membawa Mempelai bukan Yahudi bersama-Nya ketika "Masa kesusahan Yakub"

Dengar

Program Studi Alkitab

Kejadian 41:1-45 (Kejadian 41:1-45)
Kebenaran Abadi

Playlist:




Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Kejadian 12-50 (Kejadian 12-50)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
Semua Kitab Suci -- Kebenaran Abadi
Kejadian - Episode 45 (Pasal 41) [Durasi: 28:18]
Kejadian - Episode 46 (Pasal 41) [Durasi: 28:48]
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Dalam mimpi pertama Firaun, apa yang dilakukan ketujuh sapi kurus terhadap ketujuh sapi gemuk? [Kej 41:4]
Tujuh sapi kurus memakan tujuh sapi gemuk. [Kej 41:4]
2. Dalam mimpi Firaun yang kedua, apa yang dilakukan oleh ketujuh bulir gandum kurus terhadap ketujuh bulir gandum berisi? [Kej 41:7]
Ketujuh kuncup gandum kurus menelan ketujuh kuncup gandum berisi. [Kej 41:7]
3. Bagaimana para ahli sihir dan orang-orang pintar Firaun mengartikan mimpi-mimpinya? [Kej 41:8]
Para ahli sihir dan orang-orang pintar Firaun tidak dapa mengartika mimpi-mimpi Firaun. [Kej 41:8]
4. Apa yang kepala juru minuman itu katakan kepada Firaun tentang Yusuf? [Kej 41:12,13]
Kepala juru minuman berkata pada Firaun bahwa seorang muda Ibrani dengan tepat mengartikan mimpinya dan mimpi temannya yang lain ketika mereka berada dalam tahanan. [Kej 41:12,13]
5. Siapa yang Yusuf katakan akan menerjemahkan mimpi Firaun? [Kej 41:16]
Yusuf berkata bahwa Allah akan mejawab mimpi Firaun dengan kemurahan hati. [Kej 41:16]
6. Apa yang Yusuf katakan tentang yang dinyatakan Allah pada Firaun? [Kej 41:25]
Yusuf berkata bahwa Allah sedang menyatakan pada Firaun apa yang akan Allah lakukan. [Kej 41:25]
7. Apa yang dilambangkan oleh ketujuh sapi yang baik dan ketujuh bulir yang baik itu? [Kej 41:26]
Ketujuh sapi yang baik dan ketujuh bulir yang baik itu melambangkan tujuh tahun kelimpahan. [Kej 41:26]
8. Apa yang dilambangkan oleh ketujuh sapi kurus dan ketujuh bulir kurus itu? [Kej 41:27]
Ketujuh sapi kurus dan ketujuh bulir kurus itu melambangkan tujuh tahun kelaparan. [Kej 41:27]
9. Menurut Yusuf, mengapa Firaun diberikan dua mimpi? [Kej 41:32]
Firaun diberikan dua mimpi karena hal itu telah ditetapkan oleh Allah, dan Allah akan segera melakukannya. [Kej 41:32]
10. Bagian-bagian dari hasil tanaman di Mesir apakah yang Yusuf nasihatkan pada Firaun untuk disimpan dalam tujuh tahun kelimpahan? [Kej 41:34]
Yusuf menasihatkan Firaun untuk menugaskan seseorang untuk mengambil seperlima dari hasil tanaman dalam tujuh tahun kelimpahan. [Kej 41:34]
11. Apa yang Firaun katakan ada di dalam Yusuf? [Kej 41:38]
Firaun berkata bahwa Roh Allah ada di dalam Yusuf. [Kej 41:38]
12. Posisi kekuasaan apa yang Firaun berikan untuk Yusuf? [Kej 41:40,41]
Firaun memberikan Yusuf kekuasaan atas rumahnya dan atas segala yang ada di tanah Mesir, orang kedua setelah Firaun. [Kej 41:40,41]
13. Berapa banyak gandum yang disimpan Yusuf selama tujuh tahun masa kelimpahan? [Kej 41:48,49]
Yusuf menyimpan gandum sebanyak pasir di laut, jumlah yang tidak dapat dihitung. [Kej 41:48,49]
14. Apa nama kedua anak lelaki Yusuf yang lahir sebelum masa kelaparan? [Kej 41:50,51,52]
Anak-anak lelaki Yusuf bernama Manasye dan Efraim. [Kej 41:50,51,52]
15. Seberapa luaskah tujuh tahun masa kelaparan itu? [Kej 41:54]
Tujuh tahun masa kelaparan melanda seluruh negeri. [Kej 41:54]
16. Apa yang Yusuf lakukan ketika bangsa Mesir mengemis makanan pada Firaun? [Kej 41:55,56]
Yusuf membuka semua gudang penyimpanan makanan dan menjual makanan kepada orang-orang Mesir. [Kej 41:55,56]
17. Siapa yang datang ke Mesir untuk membeli gandum dari Yusuf? [Kej 41:57]
Semua orang dari seluruh penjuru Bumi datang ke Mesir untuk membeli gandum dari Yusuf. [Kej 41:57]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!