Sembunyikan Semua (-)
Baca

Ayub 26:1-14

Ayub Mendeklarasikan Kedaulatan Allah

26:1 Kemudian, Ayub menjawab, katanya,

26:2 “Betapa kamu telah membantu orang yang tidak berdaya! Betapa kamu telah menyelamatkan lengan yang tidak berkekuatan!

26:3 Betapa kamu telah menasihati orang yang tidak berhikmat, dan memberi pengetahuan yang melimpah!

26:4 Kepada siapa kamu menyuarakan kata-kata itu? Roh siapakah yang telah keluar darimu?

26:5 Arwah-arwah gemetar di bawah air, begitu juga semua yang hidup di dalamnya.

26:6 Dunia orang mati telanjang di hadapan Allah, dan tempat kebinasaan tidak memiliki penutup.

26:7 Dia membentangkan utara di atas kekosongan; Dia menggantungkan bumi pada kehampaan.

26:8 Dia mengikat air di awan-awan-Nya yang tebal, dan awan-awan itu tidak robek bagian bawahnya.

26:9 Dia menutupi wajah bulan purnama, dan membentangkan awan-Nya di atasnya.

26:10 Dia melingkari batas permukaan air sebagai perbatasan antara terang dan gelap.

26:11 Tiang-tiang langit gemetar, dan tercengang terhadap teguran-Nya.

26:12 Dengan kuasa-Nya, Dia menenangkan laut; Dengan hikmat-Nya, Dia meremukkan Rahab.

26:13 Dengan napas-Nya, langit menjadi cerah. Tangan-Nya menusuk ular yang meluncur.

26:14 Lihatlah, semua itu hanyalah tepi-tepi jalan-Nya. Betapa lirihnya bisikan yang kita dengar dari-Nya! Akan tetapi, siapa yang dapat mengerti gemuruh kuasa-Nya?”

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Ayub menegur Bildad

Isi Pasal

Jawaban Ayub kepada Bildad. Imannya kepada Allah.

Garis Besar

26:1 Ayub, menegur Bildad yang tidak bermurah hati,
26:5 mengakui kuasa Allah yang tak terbatas dan tak terselami.

Judul Perikop

Jawab Ayub: Siapa dapat mengerti kebesaran Allah? (26:1-14)

Tokoh

Allah, Ayub, sahabat-sahabat.

Nama dan Tempat

Allah, Ayub, Rahab

Kesimpulan

Allah tidak terbatas dan tak terpahami; kemampuan manusia untuk memahami Dia dan segala jalan-Nya adalah rendah, karena itu pengenalan yang penuh atas kemuliaan Allah disimpan/dicadangkan untuk keadaan yang akan datang. Marilah kita sementara ini puas dengan penyataan-Nya kepada dia.

Fakta

ay. 3. Kita seringkali kecewa di dalam konseling dengan teman-teman kita karena mereka menuntut apa yang tidak bisa kita lakukan dan kita membutuhkan apa yang tidak bisa mereka berikan. Penghibur kita, Roh Kudus, tidak pernah bersalah dalam tindakan-Nya atau tidak meraih tujuan-Nya.

Dengar

Program Studi Alkitab

Ayub 24 - 26 (Ayub 24:1--26:14)
Kebenaran Abadi

Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Ayub (Ayub 1-42)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Bagaimana Ayub berpikir tentang perkataan Bildad? [Job 26:4]
Tidak, Ayub ingin tahu siapa yang membantu Bildad mengucapkan kata-katanya. [Job 26:4]
2. Apa yang tidak tertutup di hadapan Allah? [Job 26:6]
Kebinasaan itu sendiri tidak dapat tertutup di hadapan Allah. [Job 26:6]
3. Di mana Allah mengikat air? [Job 26:8]
Dia mengikat air di awannya yang tebal. [Job 26:8]
4. Apa yang Allah sebarkan di permukaan bulan? [Job 26:9]
Dia membungkus permukaan bulan dan menyebarkan awannya di atasnya. [Job 26:9]
5. Apa yang ditenangkan Allah dengan kuasaNya? [Job 26:12]
Dia menenangkan laut dengan kuasaNya. [Job 26:12]
6. Dengan apakah Allah membersihkan langit dari badai? [Job 26:13]
Dengan napasnya, dia membersihkan langit dari badai. [Job 26:13]
7. Apa yang mengukur suara Allah yang kita dengar? [Job 26:14]
Kita mendengar tapi hanya bisikan kecil dari dia. [Job 26:14]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!