Sembunyikan Semua (-)
Baca

Ayub 41:1-34

41:1 (40-20) Dapatkah kamu menarik Lewiatan dengan kail ikan, atau mengapit lidahnya dengan seutas tali?

41:2 (40-21) Dapatkah kamu memasang tali pada hidungnya, atau menusuk rahangnya dengan kait?

41:3 (40-22) Apakah ia akan memohon belas kasihanmu? Akankah ia berbicara kepadamu dengan kata-kata yang lembut?

41:4 (40-23) Mungkinkah ia akan membuat perjanjian denganmu supaya kamu mengambilnya sebagai pelayanmu untuk selamanya?

41:5 (40-24) Akankah kamu bermain bersamanya seperti dengan seekor burung, atau mengikatnya dengan tali untuk anak-anak perempuanmu?

41:6 (40-25) Apakah para penjual akan memperdagangkannya? Akankah mereka membagi-bagikannya di antara para pedagang?

41:7 (40-26) Dapatkah kamu menusuk kulitnya dengan tempuling, atau kepalanya dengan tombak penangkap ikan?

41:8 (40-27) Taruhlah tanganmu di atasnya; pikirkan tentang pertarungannya, dan kamu tidak akan melakukannya lagi!

41:9 (40-28) Lihat, harapannya itu sia-sia; Bukankah melihat sosoknya saja orang sudah gemetar ketakutan?

41:10 (41-1) Tidak ada satu pun yang cukup berani membangunkannya. Lalu, siapakah yang sanggup berdiri di hadapan-Ku?

41:11 (41-2) Siapakah yang menghadapi-Ku sehingga Aku harus membalas? Segala sesuatu di bawah langit adalah milik-Ku.

41:12 (41-3) Aku tidak akan tetap diam tentang bagian-bagian tubuhnya, kekuatannya, dan perawakannya yang elok.

41:13 (41-4) Siapakah yang dapat melucuti pakaian luarnya? Siapakah yang dapat menembus zirahnya yang berlapis dua?

41:14 (41-5) Siapa yang dapat membuka pintu-pintu moncongnya? Di sekeliling giginya terdapat kengerian.

41:15 (41-6) Punggungnya terbuat dari deretan perisai, tertutup rapat seperti meterai.

41:16 (41-7) Satu dengan lainnya saling berdekatan sehingga tidak ada angin yang dapat menyusup di antaranya.

41:17 (41-8) Mereka melekat satu sama lain; mereka saling bertautan dan tidak dapat dipisahkan.

41:18 (41-9) Bersinnya berkilat mengeluarkan cahaya, dan matanya seperti pelupuk fajar.

41:19 (41-10) Dari mulutnya keluar obor yang menyala-nyala, dan percikan-percikan api memancar keluar.

41:20 (41-11) Asap keluar dari lubang hidungnya, seperti dari kuali yang mendidih dan semak-semak yang terbakar.

41:21 (41-12) Napasnya menyalakan bara api, dan lidah api keluar dari mulutnya.

41:22 (41-13) Kekuatan tinggal pada lehernya, dan kecemasan berlompatan di hadapannya.

41:23 (41-14) Lipatan-lipatan dagingnya berlekatan, melekat kuat padanya, dan tidak tergerakkan.

41:24 (41-15) Hatinya keras seperti batu, sekeras batu kilangan bagian bawah.

41:25 (41-16) Ketika ia bangkit, yang perkasa menjadi takut. karena terjangannya, mereka berlari mundur.

41:26 (41-17) Pedang yang menebasnya tidak berpengaruh, begitu juga tombak, anak panah, atau lembing.

41:27 (41-18) Ia menganggap besi seperti jerami, dan tembaga seperti kayu lapuk.

41:28 (41-19) Anak panah tidak dapat membuatnya melarikan diri; batu katapel menjadi seperti sekam baginya.

41:29 (41-20) Pentungan dianggapnya seperti jerami; ia menertawakan gemeretak lembing.

41:30 (41-21) Bagian bawahnya seperti bagian-bagian tembikar yang tajam; ia merentangkan diri seperti papan pengirik gandum di atas lumpur.

41:31 (41-22) Ia membuat lautan mendidih seperti periuk; ia membuat laut seperti tempat racikan rempah-rempah.

41:32 (41-23) Ia meninggalkan jejak yang berkilau di belakangnya; seseorang akan menyangka samudra itu beruban.

41:33 (41-24) Tiada yang sebanding dengannya di atas bumi, suatu makhluk tanpa rasa takut.

41:34 (41-25) Ia merendahkan semua yang sombong; ia adalah raja atas segala binatang buas.”

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Kekuasaan TUHAN dalam ciptaan

Isi Pasal

Tantangan Allah kepada Ayub disimpulkan/diakhiri.

Garis Besar

41:1 Tentang kuasa Allah yang besar pada binatang laut yang besar.

Judul Perikop

Lukisan tentang buaya (41:1-34)

Tokoh

Allah, Ayub.

Nama dan Tempat

Kesimpulan

Manusia jelas tidak mampu bertanding melawan Yang Maha Kuasa. Jika ciptaan yang lebih rendah membuat manusia terkagum-kagum, betapa indah pastinya keagungan Allah itu, yang memiliki kedaulatan memerintah atas segala sesuatu.

Fakta

ay. 1. "Buaya."

Dengar

Program Studi Alkitab

Ayub 38-42 (Ayub 38:1--42:17)
Kebenaran Abadi

Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Ayub (Ayub 1-42)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Dengan apakah TUHAN menyuruh Ayub menarik leviatan keluar? [Ayb 41:1]
TUHAN bertanya kepada Ayub apakah dia bisa menarik leviatan keluar dengan sebuah kail. [Ayb 41:1]
2. Apa yang ditanya TUHAN kepada Ayub tentang yang dilakukan para nelayan pada leviatan? [Ayb 41:6]
Dia bertanya kepada Ayub apakah para nelayan akan saling tawar-menawar atau membaginya untuk dijual di antara para pedagang. [Ayb 41:6]
3. Apa yang akan terjadi jika seseorang meletakkan tangannya pada leviatan? [Ayb 41:8]
Jika seseorang meletakkan tangannya pada leviatan hanya sekali, dia akan mengingat pertempuran dan tidak melakukannya lagi. [Ayb 41:8]
4. Karena tidak ada yang cukup garang untuk berani menggerakkan leviatan, adakah yang bisa berdiri di hadapan Allah? [Ayb 41:10]
Tidak ada yang berani menggerakkan leviatan, jadi tidak ada orang yang bisa berdiri di hadapan Allah. [Ayb 41:10]
5. Bagaimana TUHAN menjelaskan rupa mulut leviatan? [Ayb 41:14]
Dia mengatakan itu adalah pintu wajahnya yang dikelilingi oleh gigi-giginya, yang merupakan teror. [Ayb 41:14]
6. Seberapa dekat timbangan di belakang leviatan? [Ayb 41:16]
Sangat berdekatan sehingga tidak ada udara yang bisa masuk di antara mereka. [Ayb 41:16]
7. TUHAN berkata seperti apa rupa dari mata leviatan itu? [Ayb 41:18]
Matanya seperti kelopak mata pagi hari. [Ayb 41:18]
8. Apa yang keluar dari mulut leviatan? [Ayb 41:19]
Dari mulut leviatan keluar obor yang terbakar, dan percikan api melompat keluar. [Ayb 41:19]
9. Seperti apa asap yang keluar dari lubang hidung leviatan? [Ayb 41:20]
Itu seperti panci mendidih di atas api yang selesai dikipas dan menjadi sangat panas. [Ayb 41:20]
10. Seperti apa hati leviatan? [Ayb 41:24]
Hatinya sekeras tonggak. [Ayb 41:24]
11. Apa yang dilakukan para dewa ketika leviatan membangkitkan dirinya? [Ayb 41:25]
Mereka menjadi takut dan mundur. [Ayb 41:25]
12. Apa yang terjadi ketika pedang, tombak, panah, atau senjata runcing apa pun menyerang leviatan? [Ayb 41:26]
Mereka tidak melakukan apa pun padanya. [Ayb 41:26]
13. Apa yang dipikirkan leviatan tentang besi dan perunggu? [Ayb 41:27]
Dia berpikir tentang besi seolah-olah itu adalah jerami dan perunggu seolah-olah itu busuk. [Ayb 41:27]
14. Jejak apa yang ditinggalkan leviatan? [Ayb 41:30]
Dia meninggalkan jejak yang menyebar di lumpur seolah-olah dia adalah sebuah papan pengirik. [Ayb 41:30]
15. Apa yang dia lakukan pada bagian yang dalam? [Ayb 41:31]
Dia membuat yang dalam menjadi berbusa seperti panci air mendidih. [Ayb 41:31]
16. Mengapa leviatan tidak ada tandingan di bumi? [Ayb 41:33]
Dia ditakdirkan untuk hidup tanpa rasa takut. [Ayb 41:33]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!