Sembunyikan Semua (-)

Review Mingguan

18 Nov 2024

19 Nov 2024

20 Nov 2024

21 Nov 2024

22 Nov 2024

23 Nov 2024

Baca

Ayub 42:1-17

Pengakuan dan Penyesalan Ayub

42:1 Kemudian, Ayub menjawab TUHAN, katanya,

42:2 “Aku tahu bahwa Engkau dapat melakukan segala sesuatu, dan tidak ada rencana-Mu yang dapat dibendung.

42:3 ‘Siapakah dia yang menyembunyikan nasihat tanpa pengetahuan?’ Oleh karena itu, aku telah mengatakan apa yang tidak kumengerti, hal-hal yang terlalu ajaib bagiku untuk kuketahui.

42:4 ‘Dengarlah, Aku hendak berfirman; Aku hendak menanyaimu, dan kamu akan memberi tahu Aku’.

42:5 Aku sudah mendengar kabar tentang Engkau hanya dengan telinga, tetapi sekarang, mataku telah melihat Engkau.

42:6 Oleh karena itu, aku memandang hina diriku sendiri, dengan menyesal dalam debu dan abu.”

TUHAN Menegur Sahabat-Sahabat Ayub

42:7 Setelah TUHAN mengucapkan firman itu kepada Ayub, Dia berfirman kepada Elifas, orang Teman, “Murka-Ku menyala terhadap kamu dan terhadap kedua sahabatmu karena kamu tidak mengatakan apa yang benar tentang Aku seperti hamba-Ku, Ayub.

42:8 Maka dari itu, ambillah tujuh ekor sapi jantan dan tujuh ekor domba jantan, lalu pergilah kepada hamba-Ku, Ayub, dan persembahkanlah kurban bakaran bagi dirimu sendiri. Hamba-Ku, Ayub, akan berdoa bagimu. Sebab, Aku akan menerima doanya sehingga Aku tidak memperlakukanmu menurut kebodohanmu karena kamu tidak mengatakan apa yang benar tentang Aku seperti hamba-Ku, Ayub.”

42:9 Lalu, Elifas, orang Teman, Bildad, orang Suah, dan Zofar, orang Naama pergi, lantas melakukan seperti apa yang difirmankan TUHAN kepada mereka, dan TUHAN menerima doa Ayub.

TUHAN Memulihkan Keadaan Ayub

42:10 TUHAN mengembalikan keadaan Ayub sesudah dia berdoa bagi sahabat-sahabatnya. Lalu, TUHAN menambahkan kepadanya dua kali lipat dari semua milik kepunyaannya dahulu.

42:11 Kemudian, semua saudaranya laki-laki dan perempuan serta semua orang yang telah mengenalnya sebelumnya datang, dan makan bersama-sama dengan dia di rumahnya. Mereka merasa berduka, lalu menghibur Ayub atas semua malapetaka yang TUHAN berikan kepadanya, dan setiap orang memberinya satu kesita dan sebuah cincin emas.

42:12 TUHAN memberkati hari-hari Ayub selanjutnya lebih dari yang semula. Dia mempunyai empat belas ribu ekor domba, enam ribu ekor unta, seribu pasang ekor sapi, dan seribu ekor keledai betina.

42:13 Dia juga mempunyai tujuh anak laki-laki dan tiga anak perempuan.

42:14 Dia menamai putrinya yang pertama dengan nama Yemima, yang kedua dengan nama Kezia, dan yang ketiga Kerenhapukh.

42:15 Di seluruh negeri, tidak ada perempuan yang secantik anak-anak perempuan Ayub, dan ayahnya memberikan mereka milik pusaka kepada mereka di antara saudara-saudara laki-laki mereka.

42:16 Setelah itu, Ayub hidup selama seratus empat puluh tahun. Dia melihat anak-anak dan cucu-cucunya sampai generasi keempat.

42:17 Kemudian, Ayub mati karena tua dan lanjut umurnya.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Umur Ayub dan kematiannya

Isi Pasal

Pendapat-diri Ayub sendiri, diikuti dengan kemakmuran yang baru.

Garis Besar

42:1 Ayub menundukkan diri di bawah Allah.
42:7 Allah, memperkenan alasan Ayub, membuat teman-temannya tunduk, dan menerimanya.
42:10 Dia meninggikan dan memberkati Ayub.
42:16 Usia Ayub dan kematiannya.

Judul Perikop

Ayub mencabut perkataannya dan menyesalkan diri (42:1-6)
Keadaan Ayub dipulihkan (42:7-17)

Tokoh

Allah, Ayub, Elifas, tiga sahabat.

Nama dan Tempat

Ayub, Bildad, Elifas, Kerenhapukh, Kezia, Naama, Suah, Teman, TUHAN, Yemima, Zofar

Kesimpulan

Kebenaran di dalam seseorang adalah baik sekali namun ketika dia menjadi terlalu menyadari akan kebaikan mereka sendiri, itu mengungkapkan kegelapan yang dalam sebagai kondisi mereka yang sebenarnya di hadapan Allah. Jika kita benar-benar mengenal Allah, kita akan rendah hati. Jika kita benar-benar mengenal diri kita sendiri, kita tidak bisa sombong.

Fakta

Tidak akan bisa memiliki pengenalan pribadi dengan Allah sampai kita menerima hukuman mati yang ditulis atas diri sendiri, menyadari bahwa di dalam diri kita sendiri tidak ada hal yang baik. Keberadaan kita semua, kita miliki dengan anugerah Allah di dalam Tuhan Yesus Kristus. Orang saleh menderita supaya mereka bisa mengenali diri sendiri, Ayub 42:3; dan pendapat-diri sendiri, Ayub 42:6; sehingga mereka menyesal, Ayub 42:6; dan berbuah dengan lebih lebat, Ayub 42: 7-17; dan lepas dari hukuman dengan dunia. 1 Kor 11:32.

Dengar

Program Studi Alkitab

Ayub 38-42 (Ayub 38:1--42:17)
Kebenaran Abadi

Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Ayub (Ayub 1-42)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Apa yang diakui Ayub telah diperkatakannya? [Ayb 42:3]
Dia telah memperkatakan hal-hal yang dia tidak mengerti, hal-hal yang terlalu sulit baginya untuk dipahami, yang tidak dia ketahui. [Ayb 42:3]
2. Bagaimana Ayub menanggapi TUHAN setelah melihat dia dengan matanya? [Ayb 42:6]
Ayub membenci dirinya sendiri dan bertobat dalam debu dan abu. [Ayb 42:6]
3. Apa yang TUHAN katakan tentang kesalahan yang Elifas dan kedua temannya telah lakukan? [Ayb 42:7]
Mereka tidak mengatakan hal yang benar tentang Allah, seperti yang telah dilakukan Ayub. [Ayb 42:7]
4. Apa yang TUHAN katakan kepada Elifas untuk diberikan sebagai persembahan? [Ayb 42:8]
Dia memberi tahu Elifas untuk mengambil tujuh ekor lembu jantan dan tujuh ekor domba jantan untuk dipersembahkan sebagai korban bakaran. [Ayb 42:8]
5. Doa siapa yang dikatakan Allah akan dia terima? [Ayb 42:8]
TUHAN berkata dia akan menerima doa Ayub. [Ayb 42:8]
6. Apa yang terjadi setelah Ayub berdoa untuk teman-temannya? [Ayb 42:10]
TUHAN memulihkan kekayaannya, dan memberinya dua kali lipat dari apa yang dimilikinya sebelumnya. [Ayb 42:10]
7. Apa yang setiap orang berikan kepada Ayub ketika mereka datang untuk menghiburnya? [Ayb 42:11]
Mereka masing-masing memberinya sepotong perak dan cincin emas. [Ayb 42:11]
8. Bagaimana TUHAN memberkati Ayub di akhir hayatnya? [Ayb 42:12]
TUHAN memberkati Ayub lebih dari bagian pertama dari kehidupan Ayub. [Ayb 42:12]
9. Berapa banyak lagi anak laki-laki dan perempuan yang berikan kepada Ayub? [Ayb 42:13]
Dia memiliki tujuh anak laki-laki dan tiga anak perempuan. [Ayb 42:13]
10. Apa yang unik tentang anak-anak perempuan Ayub? [Ayb 42:15]
Tidak ada wanita di negeri secantik anak-anak perempuan Ayub, dan dia memberi mereka warisan dengan saudara-saudaranya. [Ayb 42:15]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!