Sembunyikan Semua (-)
Baca

1 Tawarikh 29:1-30

Sumbangan untuk Pembangunan Bait TUHAN

29:1 Raja Daud berkata kepada seluruh jemaat itu, “Salomo, anakku, seorang yang Allah pilih, adalah orang yang masih muda dan kurang berpengalaman, sedangkan ini adalah pekerjaan yang besar. Sebab, bait ini bukan untuk manusia melainkan untuk TUHAN, Allah.

29:2 Dengan seluruh kemampuanku, aku telah menyiapkan bagi bait Allahku emas untuk barang-barang emas, perak untuk barang-barang perak, tembaga untuk barang-barang tembaga, besi untuk barang-barang besi, kayu untuk barang-barang kayu, batu permata krisopras dan batu permata tatahan, batu hitam dan batu permata yang beraneka warna, segala macam batu berharga, dan batu pualam dalam jumlah yang banyak.

29:3 Di samping itu, karena baktiku kepada bait Allahku, aku memberikan emas dan perak kepunyaanku kepada bait Allahku sebagai tambahan pada semua yang telah kusiapkan bagi Bait Suci:

29:4 Tiga ribu talenta emas dari emas Ofir dan tujuh ribu talenta perak yang dimurnikan untuk melapisi dinding bait itu,

29:5 emas untuk barang-barang emas dan perak untuk barang-barang perak, dan untuk semua pekerjaan yang dikerjakan oleh para tukang. Siapakah yang pada hari ini rela memberikan persembahan kepada TUHAN?”

29:6 Dengan sukarela, para pemimpin kaum keluarga, para kepala suku Israel, para pemimpin pasukan seribu dan pasukan seratus, dan para pengawas pekerjaan raja

29:7 menyerahkan 5.000 talenta emas, 10.000 dirham, 10.000 talenta perak, 18.000 talenta tembaga, serta 100.000 talenta besi untuk ibadah di bait Allah.

29:8 Mereka yang memiliki batu permata menyerahkannya bagi perbendaharaan bait TUHAN melalui Yehiel, orang Gerson.

29:9 Bangsa itu bersukacita karena para pemimpin telah memberi dengan sukarela, sebab dengan hati yang tulus mereka memberikan persembahan sukarela itu kepada TUHAN. Raja Daud pun sangat gembira.

Nyanyian Pujian Daud

29:10 Kemudian, Daud memuji TUHAN di hadapan seluruh jemaat. Daud berkata, “Terpujilah Engkau, TUHAN, Allah nenek moyang kami Israel, dari selama-lamanya sampai selama-lamanya!

29:11 Ya TUHAN, kebesaran, kekuatan, kemuliaan, kemenangan, dan keagungan, bahkan segala sesuatu yang ada di langit dan di bumi adalah milik-Mu! Ya TUHAN, Engkau meninggikan diri-Mu sebagai kepala atas segala sesuatu.

29:12 Kekayaan dan kemuliaan berasal dari-Mu, Engkau berkuasa atas segala-galanya. Dalam tangan-Mu terdapat kuasa dan keperkasaan! Dalam tangan-Mu terdapat kuasa untuk memperbesar dan mengukuhkan segala sesuatu!

29:13 Sekarang, ya Allah, kami mengucap syukur kepada-Mu, dan memuji nama-Mu yang mulia!

29:14 Sebab, siapakah aku dan siapakah bangsaku sehingga kami mampu memberikan persembahan sukarela seperti ini? Sebab, segala sesuatu berasal dari-Mu, dan dari tangan-Mulah persembahan yang kami berikan kepada-Mu.

29:15 Kami adalah orang asing di hadapan-Mu, dan pendatang seperti semua nenek moyang kami. Hari-hari kami di atas bumi seperti bayang-bayang dan tanpa harapan.

29:16 Ya TUHAN, Allah kami, semua kelimpahan bahan yang kami siapkan untuk membangun bait bagi nama-Mu yang kudus ini berasal dari tangan-Mu; segala sesuatu adalah milik-Mu.

29:17 Aku mengetahui, ya Allahku, bahwa Engkau menguji hati dan berkenan pada kejujuran. Aku, dalam ketulusan hatiku, mempersembahkan semuanya itu dengan sukarela. Dan sekarang, aku melihat dengan sukacita umat-Mu yang hadir di sini memberikan persembahan sukarela kepada-Mu.

29:18 Ya TUHAN, Allah Abraham, Ishak, dan Israel, nenek moyang kami, jagalah rancangan pikiran dan hati umat-Mu untuk selama-lamanya, arahkanlah hati mereka kepada-Mu.

29:19 Berilah hati yang tulus kepada Salomo, anakku, supaya dia berpegang pada perintah-perintah-Mu, peringatan-peringatan-Mu, dan ketetapan-ketetapan-Mu, dan melaksanakan semua itu, dan membangun bait yang persiapannya telah kubuat.”

29:20 Daud berkata kepada seluruh jemaat, “Sekarang, pujilah TUHAN, Allahmu!” Seluruh jemaat itu memuji TUHAN, Allah nenek moyang mereka. Mereka membungkuk dan memberi hormat kepada TUHAN dan raja.

Salomo Menjadi Raja

29:21 Keesokan harinya, mereka mempersembahkan kurban sembelihan dan kurban bakaran kepada TUHAN, yaitu 1.000 ekor sapi, 1.000 ekor domba jantan, dan 1.000 ekor domba muda, dengan kurban-kurban curahannya; kurban sembelihan yang sangat banyak untuk seluruh Israel.

29:22 Pada hari itu, mereka makan dan minum di hadapan TUHAN dengan sukacita yang besar. Untuk kedua kalinya, mereka menobatkan Salomo, anak Daud, sebagai raja. Mereka mengurapi dia sebagai penguasa bagi TUHAN, dan Zadok sebagai imam.

29:23 Salomo duduk di atas takhta TUHAN untuk menjadi raja menggantikan Daud, ayahnya. Dia berhasil, dan seluruh Israel menuruti perintahnya.

29:24 Semua pemimpin, pahlawan, juga semua anak Raja Daud menyatakan kesetiaan mereka kepada Raja Salomo.

29:25 TUHAN membuat Salomo menjadi luar biasa besar di mata semua orang Israel. Dia mengaruniakan kepadanya kemuliaan kerajaan yang belum pernah dimiliki seorang raja mana pun di Israel sebelum dia.

Daud Meninggal

29:26 Demikianlah Daud, anak Isai, memerintah atas seluruh Israel.

29:27 Dia memerintah atas Israel selama 40 tahun. Dia memerintah di Hebron selama 7 tahun dan memerintah di Yerusalem selama 33 tahun.

29:28 Dia mati ketika rambutnya telah putih, hari-harinya genap, penuh kekayaan dan kemuliaan. Salomo, anaknya, memerintah sebagai penggantinya.

29:29 Riwayat Raja Daud, dari awal hingga akhir, tertulis dalam kitab Samuel, pelihat itu, dalam kitab Nabi Natan, dan dalam kitab Gad, pelihat itu.

29:30 Termasuk seluruh pemerintahannya, kepahlawanannya, dan masa-masa yang dia alami, yang Israel alami, dan yang kerajaan-kerajaan dari negeri lain alami.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Pemerintahan Daud dan kematiannya

Isi Pasal

Daud mendesak umat. Para kepala suku dan umat rela memberikan persembahan. Ucapan syukur dan doa Daud. Salomo dijadikan raja. Kematian Daud.

Garis Besar

29:1 Daud, dengan teladan dan permohonannya yang mendesak,
29:6 membuat para kepala suku dan orang-orang memberikan persembahan dengan sukarela.
29:10 Ucapan syukur dan doa Daud.
29:20 Orang Isreal, setelah memuji TUHAN, dan memberikan persembahan, mengangkat Salomo menjadi raja.
29:26 Pemerintahan Daud dan kematiannya.

Judul Perikop

Sumbangan untuk pembangunan Bait Suci (29:1-9)
Nyanyian pujian Daud (29:10-19)
Salomo menjadi raja; Daud meninggal (29:20-30)

Tokoh

Allah, Daud, Salomo, Zadok.

Nama dan Tempat

Abraham, Allah, Daud, Gad, Gerson, Hebron, Isai, Ishak, Israel, Natan, Ofir, Salomo, Samuel, TUHAN, Yehiel, Yerusalem, Zadok

Kesimpulan

Mereka yang perhatiannya ditujukan kepada pekerjaan Allah tidak akan memikirkan tentang kesusahan atau harga terlalu tinggi untuk diberikan bagi pekerjaan itu dan Allah menyukai orang yang memberi dengan sukarela.

Fakta

ay. 25. Kerajaan Salomo yang mulia dan damai adalah gambaran dari kerajaan Mesias yang akan datang di bumi. Dia sesungguhnya akan berada di "tahta Tuhan"

Dengar

Program Studi Alkitab

1 Tawarikh 28:12-29:30 (1 Tawarikh 28:12--29:30)
Kebenaran Abadi

Nonton

Semua Kitab Suci -- Kebenaran Abadi: 1 Tawarikh – Episode 12 (Pasal 28-29) (I Tawarikh 28-29)

Playlist:

ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
Semua Kitab Suci -- Kebenaran Abadi
1 Tawarikh – Episode 12 (Pasal 28-29) [Durasi: 29:00]
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Mengapa Daud mengatakan bahwa tugas membangun bait suci itu luar biasa? [1Ta 29:1]
Tugas itu luar biasa, karena bait suci itu bukan untuk manusia, tetapi untuk Allah TUHAN. [1Ta 29:1]
2. Mengapa Daud menyumbangkan harta pribadinya untuk rumah Tuhan? [1Ta 29:3]
Dia mencintai rumah Allahnya. [1Ta 29:3]
3. Persembahan apa yang dibuat oleh para pemimpin kaum? [1Ta 29:6]
Mereka membuat persembahan sukarela. [1Ta 29:6]
4. Mengapa bangsa itu bersukacita karena persembahan sukarela? [1Ta 29:9]
Mereka bersukacita karena mereka telah memberikan masukan dengan sepenuh hati kepada TUHAN. [1Ta 29:9]
5. Apa yang Daud katakan adalah milik TUHAN? [1Ta 29:11]
Semua yang ada di langit dan di bumi adalah milik TUHAN, juga kerajaan itu. [1Ta 29:11]
6. Bagaimana TUHAN mampu membuat umat menjadi hebat dan memberi mereka kekuatan? [1Ta 29:12]
Dia memiliki kekuatan dan kuasa dan mampu memberikan kekuatan kepada siapa pun. [1Ta 29:12]
7. Apa yang Daud katakan tentang barang-barang yang bangsa itu berikan kepada TUHAN? [1Ta 29:14]
Segala sesuatu berasal dari TUHAN, dan mereka hanya mengembalikan apa yang menjadi milikNya. [1Ta 29:14]
8. Dalam hal apa Allah senang ketika Ia menguji hati? [1Ta 29:17]
TUHAN menguji hati dan berkenan pada kejujuran. [1Ta 29:17]
9. Apa yang membuat Daud melihat umat Allah yang hadir dengan sukacita? [1Ta 29:17]
Dia melihat dengan sukacita saat mereka dengan rela mempersembahkan hadiah kepada TUHAN. [1Ta 29:17]
10. Bagaimana seluruh umat memberkati dan menyembah TUHAN? [1Ta 29:20]
Semua orang yang berkumpul memberkati TUHAN, menundukkan kepala mereka dan menyembah TUHAN. [1Ta 29:20]
11. Atas kuasa siapa mereka menobatkan Salomo sebagai raja? [1Ta 29:22]
Mereka mengurapi dia atas kuasa TUHAN. [1Ta 29:22]
12. Bagaimana TUHAN sangat menghargai Salomo di hadapan seluruh Israel? [1Ta 29:25]
Dia memberikan kepadanya kekuatan yang lebih besar daripada yang pernah Ia berikan kepada raja mana pun di hadapanNya di Israel. [1Ta 29:25]
13. Dua hal apa yang dinikmati Daud selama hidupnya yang panjang? [1Ta 29:28]
Dia menikmati kekayaan dan kehormatan. [1Ta 29:28]
14. Kerajaan apa yang dipengaruhi oleh pencapaian Daud, selain Israel? [1Ta 29:30]
Para nabi mencatat pencapaiannya dan peristiwa yang memengaruhi semua kerajaan di negeri-negeri lain. [1Ta 29:30]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!