Sembunyikan Semua (-)
Baca

Nehemia 8:1-18

Ezra Membacakan Taurat bagi Rakyat

8:1 (8-2) Semua orang berkumpul menjadi satu di tanah lapang, yang ada di depan Pintu Gerbang Air. Mereka meminta Ezra, ahli kitab itu, untuk membawa kitab Taurat Musa, yang telah TUHAN berikan kepada Israel.

8:2 (8-3) Lalu, pada hari pertama bulan ketujuh, Imam Ezra membawa kitab Taurat ke hadapan jemaat, baik laki-laki maupun perempuan, dan semua orang yang dapat mendengar dan mengerti.

8:3 (8-4) Dia membacanya di depan tanah lapang yang berada di depan Pintu Gerbang Air dari pagi sampai tengah hari, di hadapan semua laki-laki dan perempuan dan orang-orang yang dapat mengerti. Semua orang mendengarkan kitab Taurat dengan penuh perhatian.

8:4 (8-5) Ezra, ahli kitab itu, berdiri di atas mimbar kayu, yang telah mereka buat untuk maksud itu. Matica, Sema, Anaya, Uria, Hilkia, dan Maaseya berdiri di sebelah kanannya; Pedaya, Misael, Malkia, Hasum, Hasbadana, Zakharia, dan Mesulam berdiri di sebelah kirinya.

8:5 (8-6) Ezra membuka kitab itu di depan semua orang karena ia berdiri lebih tinggi daripada orang-orang itu. Ketika Ezra membuka kitab Taurat, semua orang berdiri.

8:6 (8-7) Ezra memuji TUHAN, Allah Yang Mahabesar. Semua orang mengangkat tangannya dan berkata, “Amin, Amin!” Lalu, mereka bersujud dan menyembah TUHAN dengan muka mereka sampai ke tanah.

8:7 (8-8) Yesua, Bani, Serebya, Yamin, Akub, Sabetai, Hodia, Maaseya, Kelita, Azarya, Yozabad, Hanan, dan Pelaya, yang adalah orang-orang Lewi, mengajarkan kitab Taurat kepada orang banyak sementara orang banyak tetap berdiri di tempat mereka.

8:8 (8-9) Orang-orang Lewi membacakan kitab itu, yaitu Hukum Taurat Allah, dengan jelas, dan memberi keterangan-keterangan sehingga pembacaan itu dapat dimengerti.

8:9 (8-10) Kemudian Nehemia, yang adalah gubernur, dan Imam Ezra, ahli kitab itu, dan orang-orang Lewi yang mengajar orang banyak, berkata kepada mereka, “Hari ini adalah kudus bagi TUHAN Allahmu. Jangan berdukacita dan menangis.” Sebab, semua orang menangis ketika mendengar perkataan kitab Taurat.

8:10 (8-11) Nehemia berkata kepada mereka, “Makanlah makanan yang berlemak dan minumlah minuman yang manis, dan kirimkanlah sebagian kepada orang-orang yang tidak menyediakannya, karena hari ini adalah kudus bagi Tuhan kita. Jangan bersedih hati sebab sukacita dari TUHAN adalah kekuatanmu.”

8:11 (8-12) Orang-orang Lewi menenangkan orang banyak, kata mereka, “Tenanglah, sebab hari ini kudus. Janganlah bersedih hati.”

8:12 (8-13) Lalu, semua orang pergi makan, minum, mengirimkan makanan, dan bersukacita karena mereka telah mengerti perkataan yang disampaikan kepada mereka.

8:13 (8-14) Pada hari kedua, para kepala kaum keluarga seluruh rakyat, para imam, dan orang-orang Lewi berkumpul kepada Ezra, ahli kitab itu, untuk memahami perkataan dalam kitab Taurat itu.

Hari Raya Pondok Daun

8:14 (8-15) Mereka menemukan yang tertulis dalam kitab Taurat yang TUHAN perintahkan melalui Musa, bahwa orang-orang Israel harus tinggal di dalam pondok-pondok selama hari raya bulan ketujuh,

8:15 (8-16) dan bahwa mereka harus mengumumkan berita dan menyerukan di seluruh kota mereka dan di Yerusalem, dengan berkata, “Pergilah ke bukit, ambillah daun pohon zaitun, daun pohon minyak, daun pohon murad, daun pohon kurma, dan daun pohon yang rimbun untuk membuat pondok-pondok seperti yang tertulis.”

8:16 (8-17) Lalu, orang banyak pergi ke luar dan mengambilnya, lalu membangun pondok-pondok mereka masing-masing di atas atap rumah mereka, di halaman rumah mereka, dan di pelataran-pelataran bait Allah, di tanah lapang Pintu Gerbang Air dan Pintu Gerbang Efraim.

8:17 (8-18) Seluruh jemaat yang kembali dari pembuangan membangun pondok-pondok dan tinggal di dalamnya. Sejak zaman Yosua, anak Nun, sampai hari itu, orang-orang Israel belum pernah melakukannya. Dan, sukacita mereka amat besar.

8:18 (8-19) Ezra membacakan Kitab Taurat Allah setiap hari, dari hari pertama sampai hari terakhir. Orang-orang Israel merayakan perayaan itu selama tujuh hari. Lalu, pada hari kedelapan, ada pertemuan raya sesuai dengan peraturan.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Pembacaan Hukum

Isi Pasal

Kitab Taurat dibacakan dan dijelaskan. Hari Raya Pondok Daun dirayakan kembali.

Garis Besar

8:1 Perhimpunan rakyat untuk membaca dan mendengar kitab Taurat TUHAN.
8:9 Bagian-bagian kitab Taurat itu menenangkan mereka.
8:13 Kelanjutan dari mereka untuk didengar dan diperintahkan.
8:16 Mereka mengadakan hari raya Pondok Daun.

Judul Perikop

Tokoh

Allah, Ezra, Nehemia.

Nama dan Tempat

Akub, Allah, Anaya, Azarya, Bani, Efraim, Ezra, Hanan, Hasbadana, Hasum, Hilkia, Hodia, Israel, Kelita, Lewi, Maaseya, Malkia, Matica, Mesulam, Misael, Musa, Nehemia, Nun, Pedaya, Pelaya, Sabetai, Sema, Serebya, Taurat, TUHAN, Uria, Yamin, Yerusalem, Yesua, Yosua, Yozabad, Zakharia

Kesimpulan

Membaca Kitab Suci di tengah persekutuan adalah aturan Allah dimana disitu Dia dimuliakan dan gereja dididik. Itu seharusnya disampaikan dengan jelas, karena itu adalah keharusan bahwa mereka yang mendengar Firman harus memahaminya, jika tidak maka bagi mereka itu hanyalah kata-kata yang tidak ada artinya.

Fakta

ay. 14. Hari raya Pondok Daun adalah peringatan akan kediaman mereka di perkemahan di tengah padang belantara, perwakilan keadaan kemah pertemuan kita di dunia sebagai para pengikut Kristus, dan gambaran gereja Injil.

Dengar

Program Studi Alkitab

Nehemia 8 (Nehemia 8:1-18)
Kebenaran Abadi

Nonton

Alkitab Video Bergambar: Nehemia 8 (Nehemia 8)

Playlist:

ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Mengapa orang-orang berkumpul sejak hari pertama bulan ketujuh hingga akhir bulan? [Neh 8:1,2,3,18]
Orang-orang berkumpul untuk mendengarkan kitab Taurat. [Neh 8:1,2,3,18]
2. Siapa yang berkumpul untuk mendengarkan kitab Taurat? [Neh 8:2,3]
Laki-laki dan perempuan, dan siapa pun yang bisa mengerti, berkumpul untuk mendengarkannya. [Neh 8:2,3]
3. Siapa yang membaca kitab hukum Allah? [Neh 8:5,7,8]
Ezra, yang lain di sampingnya, dan orang-orang Lewi membacanya. [Neh 8:5,7,8]
4. Mengapa Ezra, yang lain di sampingnya, dan orang Lewi harus menafsirkan dan mengartikan buku itu? [Neh 8:7,8]
Mereka harus menafsirkan dan mengartikannya agar orang-orang bisa memahami bacaan itu. [Neh 8:7,8]
5. Mengapa semua orang diperintahkan Nehemia, Ezra, dan orang Lewi untuk merayakan dengan penuh sukacita dan tidak berkabung atau menangis? [Neh 8:9,10]
Mereka diperintahkan untuk merayakan daripada berkabung atau menangis karena hari itu suci bagi TUHAN Allah mereka dan bahwa Sukacita TUHAN adalah kekuatan mereka. [Neh 8:9,10]
6. Wawasan apa yang didapatkan para kepala keluarga bangsa, para imam, dan orang-orang Lewi ketika mereka bersama-sama belajar dari Ezra? [Neh 8:13,14]
Mereka belajar bahwa TUHAN telah memerintahkan orang Israel untuk tinggal dalam pondok-pondok selama perayaan bulan ketujuh. [Neh 8:13,14]
7. Di mana orang-orang membuat pondok mereka untuk merayakan perayaan itu? [Neh 8:16,17]
Orang-orang membuat tenda mereka di atas atap mereka sendiri, di halaman mereka, di halaman rumah Allah, di tempat terbuka dekat Gerbang Air, dan di lapangan di Gerbang Efraim. [Neh 8:16,17]
8. Kapan terakhir kali orang Israel mematuhi perintah TUHAN untuk merayakan perayaan? [Neh 8:17]
Terakhir kali perayaan dirayakan adalah pada zaman Yosua anak Nun. [Neh 8:17]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!