Sembunyikan Semua (-)
Baca

Yeremia 13:1-27

Ikat Pinggang

13:1 Beginilah firman TUHAN kepadaku, “Pergi dan belilah ikat pinggang dari kain linen. Kenakanlah itu di pinggangmu dan jangan memasukkannya ke dalam air.”

13:2 Maka, aku membeli ikat pinggang sesuai firman TUHAN dan mengenakannya di pinggangku.

13:3 Kemudian, firman Tuhan datang kepadaku untuk kedua kalinya, katanya,

13:4 “Ambillah ikat pinggang yang telah kamu beli itu, yang melingkar di pinggangmu, dan berdirilah; pergilah ke Sungai Efrat dan sembunyikan itu di sana, di celah-celah batu.”

13:5 Maka, aku pergi dan menyembunyikan ikat pinggang itu di dekat Sungai Efrat seperti yang diperintahkan TUHAN kepadaku.

13:6 Setelah beberapa hari, TUHAN berfirman kepadaku, “Berdirilah, pergilah ke Sungai Efrat dan ambillah dari sana ikat pinggang yang Aku perintahkan untuk kamu sembunyikan di sana.”

13:7 Maka, aku pergi ke Sungai Efrat dan menggali, dan mengambil ikat pinggang dari tempat aku telah menyembunyikannya. Lihatlah, ikat pinggang itu sudah rusak, sama sekali tidak berguna.

13:8 Lalu, firman TUHAN datang kepadaku, katanya,

13:9 “Beginilah firman TUHAN, ‘Seperti itulah Aku akan menghancurkan kesombongan Yehuda dan kesombongan besar Yerusalem.

13:10 Bangsa yang jahat ini, yang tidak mau mendengarkan firman-firman-Ku, yang berjalan dalam kekerasan hati mereka, dan yang mengikuti ilah-ilah lain untuk melayani mereka dan untuk menyembah mereka, akan menjadi seperti ikat pinggang ini, yang tidak berguna.

13:11 Sebab, seperti ikat pinggang melekat di pinggang seseorang, demikianlah Aku membuat seluruh keturunan Israel dan seluruh keturunan Yehuda melekat kepada-Ku,’ firman TUHAN, ‘supaya mereka dapat menjadi jemaat, kemasyhuran, pujian, dan kemuliaan bagi-Ku, tetapi mereka tidak mau mendengarkan.’”

Kantong Anggur yang Dipecahkan

13:12 “Katakanlah firman ini kepada mereka, ‘Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Setiap tempayan akan diisi dengan anggur.’ Dan, mereka akan berkata kepadamu, ‘Memangnya kami tidak tahu benar bahwa setiap tempayan harus diisi dengan anggur?’

13:13 Maka, katakanlah kepada mereka, ‘Beginilah firman TUHAN: Dengarlah, Aku akan mengisi seluruh penduduk negeri ini -- raja-raja yang duduk di takhta Daud, imam-imam, nabi-nabi, dan seluruh penduduk Yerusalem -- dengan kemabukan.

13:14 Aku akan menghantamkan mereka seorang akan yang lain, bapak-bapak dan anak-anak bersama-sama,’ firman TUHAN. “Aku tidak akan menyayangkan, iba, atau berbelaskasihan, tetapi menghancurkan mereka.’”

13:15 Dengarkanlah dan perhatikan, jangan sombong karena TUHAN telah berfirman.

13:16 Berikan kemuliaan kepada TUHAN, Allahmu, sebelum Dia mendatangkan kegelapan, sebelum kakimu tersandung pada gunung-gunung pada waktu senja. Dan ketika kamu mengharapkan terang, Dia mengubahnya menjadi bayang-bayang maut dan menjadikannya gelap gulita.

13:17 Namun, jika kamu tidak mau mendengarkan, di tempat tersembunyi jiwa-Ku akan menangis karena kesombonganmu. Mataku akan menangis tersedu-sedu dan berlinang dengan air mata, karena kawanan ternak TUHAN telah ditawan.

13:18 Katakanlah kepada raja dan ibu suri, “Duduklah di tempat yang rendah karena mahkotamu yang indah telah turun dari kepalamu.”

13:19 Kota-kota Negeb telah ditutup, tidak ada seorang pun akan membukanya. Seluruh Yehuda dibawa ke tempat pembuangan, semuanya dibawa ke tempat pembuangan.

13:20 Angkatlah matamu dan lihatlah mereka yang datang dari utara. Di manakah ternak yang telah diberikan kepadamu, ternakmu yang cantik?

13:21 Apa yang akan kamu katakan apabila Dia menetapkan atasmu mereka yang kamu didik sendiri sebagai sekutumu? Tidakkah rasa sakit akan menguasaimu, seperti seorang perempuan yang hendak melahirkan?

13:22 Dan, jika kamu berkata dalam hatimu, “Mengapa semua ini menimpa aku?” Karena besarnya kesalahanmulah rokmu disingkapkan dan kamu diperkosa.

13:23 Dapatkah orang Etiopia mengganti kulitnya, atau macan tutul bintik-bintiknya? Jika dapat, kamu pun dapat berbuat baik, hai orang-orang yang terbiasa berbuat jahat.

13:24 Aku akan menyerakkan kamu seperti sekam yang diterbangkan angin padang belantara.

13:25 “Ini adalah undianmu, bagian yang telah Aku ukurkan untukmu,” firman TUHAN. “karena kamu telah melupakan Aku dan memercayai kebohongan.

13:26 Aku pun akan menyingkapkan rokmu ke wajahmu, supaya kemaluanmu terlihat.

13:27 Perzinaanmu dan ringkikkan nafsumu, persundalan yang memalukan; Aku telah melihat tindakan-tindakanmu yang menjijikan di atas bukit-bukit di padang. Celakalah kamu, hai Yerusalem. Berapa lama lagi kamu akan tetap najis?”

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Seruan untuk bertobat

Isi Pasal

Tanda ikat pinggang linen dan tanda buyung-buyung dipenuhi dengan anggur.

Garis Besar

13:1 Dengan ikat pinggang yang menjadi lapuk, disembunyikan di dekat sungai Efrat, TUHAN memberikan tanda kehancuran umat-Nya.
13:12 Melalui perumpamaan tentang buyung-buyung yang diisi anggur dia meramalkan kemabukan mereka dalam kesengsaraan.
13:15 Dia menasihati untuk menghindari hukuman mereka di masa yang akan datang.
13:22 Dia menunjukkan bahwa kejahatan mereka merupakan penyebabnya.

Judul Perikop

Ikat pinggang yang menjadi lapuk (13:1-11)
Buyung anggur yang dipecahkan (13:12-14)
Peringatan dan ancaman (13:15-27)

Tokoh

Allah, Yeremia.

Nama dan Tempat

Allah, Daud, Efrat, Etiopia, Israel, Negeb, TUHAN, Yehuda, Yerusalem

Kesimpulan

Orang-orang yang bersikeras dalam dosa, mengabaikan Firman Allah, menjadikan diri mereka tempat murka yang pas untuk kehancuran. Jika sebuah hukuman tidak berhasil, Allah akan mengirimkan hukuman lagi dan lagi sampai mereka dihancurkan.

Fakta

-

Dengar

Program Studi Alkitab

Yeremia 11:6-14:3 (Yeremia 11:6--14:3)
Kebenaran Abadi

Playlist:



Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Yeremia (Yeremia 1-52)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Apa yang TUHAN katakan untuk dilakukan Yeremia dengan ikat pinggang linen? [Jer 13:1,2,3,4]
Dia mengatakan Yeremia untuk mengenakan ikat pinggang dan kemudian membawanya ke Efrat dan menyembunyikannya. [Jer 13:1,2,3,4]
2. Seperti apa kualitas ikat pinggang itu ketika Yeremia menggalinya dari tempat persembunyikannya? [Jer 13:7]
Itu tidak bagus sama sekali. [Jer 13:7]
3. Bagaimana orang jahat sama seperti ikat pinggang itu? [Jer 13:10]
Mereka tidak ada gunanya karena mereka menolak untuk mendengarkan firman TUHAN. [Jer 13:10]
4. Apa tiga hal yang TUHAN ingin agar dibawa umatnya kepadanya? [Jer 13:11]
Dia ingin mereka membawa ketenaran, pujian, dan kehormatan padanya. [Jer 13:11]
5. Dengan apa TUHAN akan memenuhi semua orang? [Jer 13:14]
Dia akan mengisinya dengan kemabukan. [Jer 13:14]
6. Apa yang akan TUHAN lakukan setelah dia mengisi orang-orang dengan kemabukan? [Jer 13:14]
Dia akan menghancurkan mereka. [Jer 13:14]
7. Apa yang akan terjadi jika orang-orang tidak memberi hormat kepada TUHAN? [Jer 13:16]
Dia akan membawa kegelapan. [Jer 13:16]
8. Mengapa raja dan permaisuri harus merendahkan diri? [Jer 13:18]
Mahkota mereka telah jatuh. [Jer 13:18]
9. Siapa yang akan Allah tempatkan atas orang-orang? [Jer 13:21]
Ia akan menempatkan mereka yang telah mereka ajar sebagai teman-teman mereka. [Jer 13:21]
10. Mengapa hal-hal buruk terjadi pada orang-orang? [Jer 13:22]
" Hal-hal buruk terjadi karena orang-orang telah melakukan banyak kejahatan [Jer 13:22]
11. Apa yang akan dilakukan TUHAN tentang hal-hal buruk yang dilakukan orang-orang secara rahasia? [Jer 13:27]
Dia akan menunjukkannya kepada semua orang. [Jer 13:27]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!