Sembunyikan Semua (-)
Baca

Yehezkiel 43:1-27

Kemuliaan TUHAN di Dalam Bait Suci

43:1 Lalu, dia menuntunku ke pintu gerbang, pintu gerbang yang menghadap ke sebelah timur;

43:2 dan lihatlah, kemuliaan Allah Israel datang dari timur. Dan, suara-Nya seperti suara air yang besar; dan bumi bersinar karena kemuliaan-Nya.

43:3 Dan, seperti penglihatan yang kulihat, seperti penglihatan yang kulihat ketika datang untuk menghancurkan kota, dan penglihatan-penglihatan seperti penglihatan yang aku lihat di tepi Sungai Kebar; dan aku bersujud dengan muka ke tanah.

43:4 Kemuliaan TUHAN datang ke dalam Bait Suci melalui pintu gerbang yang menghadap ke timur.

43:5 Dan, Roh mengangkatku dan membawaku ke pelataran bagian dalam; dan lihatlah, kemuliaan TUHAN memenuhi Bait Suci.

43:6 Lalu, aku mendengar seseorang berbicara kepadaku dari Bait Suci, sementara laki-laki itu berdiri di sampingku.

43:7 Dia berkata kepadaku, “Anak manusia, inilah tempat takhta-Ku dan tempat tumpuan kaki-Ku, di tempat Aku akan tinggal, di tengah-tengah bangsa Israel selama-lamanya. Dan, keturunan Israel tidak akan lagi menajiskan nama-Ku yang kudus, baik mereka maupun raja-raja mereka, dengan persundalan mereka maupun dengan mayat-mayat raja-raja mereka di tempat-tempat tinggi mereka,

43:8 dengan memasang ambang pintu mereka di samping ambang pintu-Ku dan tiang pintu mereka di dekat tiang pintu-Ku, dengan tembok saja di antara Aku dan mereka. Dan, mereka telah menajiskan nama-Ku yang kudus dengan kekejian-kekejian mereka yang telah mereka lakukan. Demikianlah, Aku telah membinasakan mereka dalam kemarahan-Ku.

43:9 Sekarang, biarlah mereka menjauhkan persundalan mereka dan mayat-mayat raja-raja mereka dari Aku; dan Aku akan tinggal di tengah-tengah mereka selamanya.”

43:10 “Sedangkan kamu, anak manusia, gambarkanlah Bait Suci itu kepada keturunan Israel, supaya mereka malu karena kesalahan-kesalahan mereka, dan biarlah mereka mengukur polanya.

43:11 Dan, jika mereka malu atas semua kejahatan yang telah mereka lakukan, tunjukkanlah kepada mereka bentuk Bait Suci, susunannya, pintu-pintu keluar dan pintu-pintu masuknya, yaitu semua rancangannya, semua ketetapannya, dan semua hukumnya. Dan, tuliskanlah itu di hadapan mereka sehingga mereka dapat mengamati semua rancangannya dan semua ketetapannya dan melakukannya.

43:12 Inilah hukum Bait Suci: seluruh daerah di puncak gunung dan sekelilingnya akan menjadi paling kudus. Ketahuilah, inilah hukum Bait Suci.”

Mazbah

43:13 “Inilah ukuran mazbah menurut ukuran hasta (hasta adalah satu hasta dan setapak tangan): bagian dasar adalah satu hasta tingginya dan satu hasta lebarnya, dan batas pada tepi sekelilingnya adalah satu jengkal; dan ini akan menjadi tinggi dasar mazbah.

43:14 Dari dasar tanah ke pinggiran sempit yang lebih rendah adalah dua hasta dan satu hasta lebarnya, dan dari pinggiran sempit yang lebih kecil ke pinggiran sempit yang lebih besar adalah empat hasta dan satu hasta lebarnya.

43:15 Maka altar perapian akan berukuran empat hasta; dan dari altar perapian akan menjulang ke atas, empat tanduk.

43:16 Dan, altar perapian akan berbentuk persegi empat, dua belas hasta panjangnya dan dua belas hasta lebarnya.

43:17 Pinggirannya juga berukuran empat belas hasta panjangnya, dengan empat belas lebarnya di keempat sisinya; dan pinggiran yang mengelilingnya berukuran setengah hasta dan dasarnya berukuran satu hasta sekelilingnya; dan anak-anak tangganya akan menghadap ke timur.”

43:18 Dan, Dia berkata kepadaku, “Anak manusia, demikianlah firman Tuhan ALLAH, ‘Inilah ketetapan-ketetapan untuk mazbah pada hari itu dibangun, untuk mempersembahkan persembahan bakaran di atasnya dan memercikkan darah di atasnya.

43:19 Kamu akan memberikan kepada imam-imam Lewi yang berasal dari keturunan Zadok, yang mendekat kepadaku untuk melayani Aku,’ firman Tuhan ALLAH, ‘seekor sapi jantan muda untuk persembahan penebus dosa.’”

43:20 “Kamu akan mengambil sedikit darahnya dan mengoleskannya pada keempat tanduknya, dan pada keempat sudut pinggiran dan pada batas sekeliling; demikianlah kamu akan menyucikannya dan mengadakan penebusan dosa untuknya.

43:21 Kamu juga akan mengambil sapi jantan untuk persembahan penebus dosa, dan itu akan dibakar di tempat yang ditentukan di Bait Suci, di bagian luar tempat kudus.”

43:22 “Pada hari kedua kamu akan mempersembahkan seekor kambing jantan, yaitu kambing yang tidak bercacat, untuk persembahan penebusan dosa; dan mereka akan menyucikan mazbah, seperti mereka telah menyucikannya dengan sapi jantan.

43:23 Apabila kamu sudah selesai menyucikannya, kamu akan mempersembahkan sapi jantan muda, yaitu seekor sapi jantan yang tidak bercacat, dan seekor domba jantan dari kawanan yang tidak bercacat.

43:24 Kamu akan mempersembahkan mereka di hadapan TUHAN, dan imam-imam akan membubuhkan garam ke atas mereka, dan mereka akan mempersembahkannya sebagai persembahan bakaran kepada TUHAN.

43:25 Selama tujuh hari kamu akan mempersiapkan seekor kambing setiap hari untuk persembahan penebusan dosa; juga seekor sapi jantan muda dan seekor domba jantan dari kawanan, yang tidak bercacat, akan disediakan.

43:26 Selama tujuh hari mereka akan mengadakan penebusan dosa untuk mazbah itu dan menyucikannya; demikianlah mereka akan menguduskannya.

43:27 Setelah hari-hari itu berakhir, maka pada hari kedelapan dan seterusnya, imam-imam akan mempersembahkan persembahan bakaranmu di atas mazbah, dan persembahan perdamaianmu; dan Aku akan menerimamu,” firman Tuhan ALLAH.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Kembalinya kemuliaan TUHAN

Isi Pasal

Penglihatan tentang kemuliaan Allah memenuhi bait suci. Tempat tahta kerajaan di masa yang akan datang. Mezbah dan korban persembahan.

Garis Besar

43:1 Kembalinya kemuliaan TUHAN ke dalam bait suci.
43:7 Dosa Israel menghalangi kehadiran TUHAN.
43:10 Nabi menasihati mereka untuk bertobat, dan memperhatikan hukum bait suci.
43:13 Ukuran-ukuran,
43:18 dan peraturan mengenai mezbah.

Judul Perikop

TUHAN kembali ke Bait Suci dalam kemuliaan (43:1-12)
Ukuran-ukuran mezbah dan pentahbisannya (43:13-27)

Tokoh

Allah, Roh Kudus, Yehezkiel.

Nama dan Tempat

Allah, Bait Suci, Israel, Kebar, Lewi, TUHAN, Zadok

Kesimpulan

Kemuliaan Allah akan kembali ke bumi dalam masa kerajaan, memenuhi bait suci yang baru, dan Israel akan sekali lagi memberikan korban persembahan yang ditetapkan dan diterima dalam pujian kepada Allah.

Fakta

-

Dengar

Program Studi Alkitab

Yehezkiel 40:4-48:35 (Keluaran 23:19; Yehezkiel 40:4--45:16)
Kebenaran Abadi

Nonton

The Bible Project: Ringkasan: Yehezkiel 34-48 (Yehezkiel 34-48)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Kemudian ke tempat manakah pria itu membawa Yehezkiel? [Eze 43:1]
Pria itu kemudian membawa Yehezkiel ke gerbang yang terbuka ke arah timur. [Eze 43:1]
2. Apa yang Yehezkiel lihat dan dari arah manakah datangnya? [Eze 43:2]
Yehezkiel melihat kemuliaan Allah Israel berasal dari timur. [Eze 43:2]
3. Bagaimana Yehezkiel sampai ke pelataran dalam? [Eze 43:5]
Roh mengangkat Yehezkiel dan membawanya ke pelataran dalam. [Eze 43:5]
4. Apa yang TUHAN katakan akan Ia lakukan di pelataran dalam? [Eze 43:7]
TUHAN berkata Ia akan menempatkan tahtaNya di sana dan akan tinggal di tengah-tengah orang Israel di sana selamanya. [Eze 43:7]
5. Dengan cara apa bangsa Israel tidak lagi mencemarkan nama kudus TUHAN? [Eze 43:8]
Orang-orang Israel tidak akan lagi mencemarkan nama kudus TUHAN dengan meletakkan ambang-ambang pintu mereka di sebelah TUHAN. [Eze 43:8]
6. Apa yang TUHAN katakan kepada Yehezkiel tentang rumah yang dilihatnya dalam penglihatan itu? [Eze 43:10]
TUHAN mengatakan kepada Yehezkiel untuk memberitahu Israel tentang rumah yang dilihatnya dalam penglihatan itu. [Eze 43:10]
7. Apa yang harus dilakukan Israel agar Yehezkiel mengungkapkan bentuk rumah itu kepada mereka? [Eze 43:10,11]
Israel harus malu atas dosa mereka agar Yehezkiel mengungkapkan bentuk rumah itu kepada mereka. [Eze 43:10,11]
8. Apa yang TUHAN katakan tentang peraturan untuk rumah itu? [Eze 43:12]
TUHAN mengatakan peraturan untuk rumah itu adalah bahwa rumah itu akan menjadi yang paling kudus. [Eze 43:12]
9. Perapian di mezbah akan digunakan untuk apa? [Eze 43:15]
Perapian di mezbah akan digunakan untuk korban bakaran. [Eze 43:15]
10. Apa yang menunjuk ke atas di perapian? [Eze 43:15]
Ada empat tanduk menunjuk ke atas di perapian. [Eze 43:15]
11. Apa yang TUHAN katakan akan menjadi korban penghapus dosa bagi para imam Lewi pada hari pertama? [Eze 43:19]
TUHAN berkata seekor lembu jantan dari sapi akan menjadi korban penghapus dosa bagi para imam Lewi pada hari pertama. [Eze 43:19]
12. Keturunan siapa yang akan melayani sebagai para imam Lewi di mezbah ini? [Eze 43:19]
Keturunan Zadok akan melayani sebagai para imam Lewi di mezbah ini. [Eze 43:19]
13. Apa yang dilakukan dengan menempatkan darah diatas altar? [Eze 43:20]
Menempatkan darah di mezbah akan membersihkannya dan membuat pendamaian untuknya. [Eze 43:20]
14. Apa yang TUHAN katakan akan menjadi korban penghapus dosa bagi para imam Lewi pada hari kedua? [Eze 43:22]
TUHAN mengatakan seekor kambing jantan yang tidak bercela akan menjadi korban penghapus dosa bagi para imam Lewi pada hari kedua. [Eze 43:22]
15. Apa yang harus dilakukan para imam selama tujuh hari untuk penebusan dosa pada mezbah itu? [Eze 43:25,26]
Para imam harus mempersiapkan seekor lembu jantan yang tidak bercacat dan seekor domba jantan yang tidak bercacat sebagai korban bakaran untuk penebusan dosa pada mezbah itu. [Eze 43:25,26]
16. Pada hari kedelapan dan seterusnya, apa yang TUHAN nyatakan akan Ia lakukan? [Eze 43:27]
Pada hari kedelapan dan seterusnya, TUHAN menyatakan bahwa Ia akan menerima mereka. [Eze 43:27]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!