Sembunyikan Semua (-)
Baca

2 Korintus 2:1-17

2:1 Jadi, aku telah memutuskan bagi diriku sendiri bahwa aku tidak akan datang lagi kepadamu dalam kesedihan.

2:2 Kalau aku membuat kamu bersedih, siapakah yang akan membuatku bergembira, kecuali ia yang sudah kubuat bersedih itu?

2:3 Aku menulis, sebagaimana yang aku lakukan, supaya ketika aku datang, aku tidak akan mendapatkan kesedihan dari mereka yang seharusnya membuatku bergembira. Sebab, aku merasa yakin pada kamu semua bahwa sukacitaku akan menjadi sukacita kamu semua.

2:4 Dari banyaknya penderitaan dan kepedihan hati, aku menulis kepadamu dengan banyak linangan air mata, bukan untuk membuatmu bersedih, melainkan agar kamu dapat mengetahui kasih yang aku miliki, khususnya terhadap kamu.

Mengampuni Sesama yang Bersalah

2:5 Namun, jika ada yang menyebabkan kesedihan, ia tidak menyebabkan kesedihan untukku, tetapi pada batas tertentu -- supaya aku tidak melebih-lebihkan -- untuk kamu semua.

2:6 Bagi orang seperti itu, teguran oleh sebagian besar dari kamu cukup baginya.

2:7 Karena itu, kamu sebaliknya, lebih baik mengampuni dan menghiburnya supaya orang yang seperti itu tidak tenggelam oleh kesedihan yang berlebihan.

2:8 Jadi, aku mendorong kamu untuk menegaskan kasihmu kepadanya.

2:9 Sebab, untuk ini pula aku menulis kepadamu, yaitu supaya aku dapat mengetahui buktinya, apakah kamu taat dalam segala sesuatu.

2:10 Seseorang yang kamu ampuni, aku mengampuninya juga. Sebab, apa yang sudah aku ampuni, jika ada yang harus aku ampuni, aku melakukannya demi kamu di hadapan Kristus.

2:11 Dengan demikian, Iblis tidak akan diuntungkan dari kita karena kita mengetahui maksud-maksudnya.

Kegelisahan dan Kelegaan Paulus

2:12 Ketika aku tiba di Troas untuk memberitakan Injil Kristus dan ketika pintu terbuka untukku dalam Tuhan,

2:13 belum ada kelegaan bagi rohku karena tidak menjumpai Titus, saudaraku. Jadi, aku berpamitan kepada mereka dan pergi ke Makedonia.

2:14 Namun, syukur kepada Allah, yang selalu memimpin kami kepada kemenangan di dalam Kristus dan menyatakan keharuman pengetahuan akan Dia di setiap tempat, melalui kami.

2:15 Sebab, kami adalah bau harum Kristus bagi Allah di antara mereka yang diselamatkan dan di antara mereka yang sedang binasa.

2:16 Bagi yang satu, kami adalah bau kematian untuk kematian, dan bagi yang lain, bau kehidupan untuk kehidupan. Namun, siapakah yang sanggup untuk hal-hal ini?

2:17 Sebab, kami tidak seperti banyak orang lain, yang menjual firman Allah. Sebaliknya, dalam Kristus kami berbicara di hadapan Allah dengan ketulusan, sebagaimana utusan-utusan Allah.

AlkiPEDIA AlkiPEDIA

Penjelasan Singkat

Keberhasilan Paulus dalam berkhotbah

Isi Pasal

Mengampuni mereka yang telah jatuh dalam dosa. Pelayanan orang Kristen.

Garis Besar

2:1 Menjelaskan alasan mengapa dia tidak datang kepada mereka,
2:6 dia meminta mereka untuk mengampuni dan menghibur orang yang dikucilkan,
2:10 sama seperti dirinya sendiri mengampuni;
2:12 memberitahu mengapa dia pergi dari Troas ke Makedonia,
2:14 dan keberhasilan yang diberikan oleh Allah atas pemberitaannya di semua tempat.

Judul Perikop

Harus diampuni orang yang bersalah (2:5-11)
Kecemasan dan kelegaan Paulus di Troas dan di Makedonia (2:12-17)

Tokoh

Allah, Kristus, Paulus, Titus, saudara yang berbuat salah, Setan.

Nama dan Tempat

Allah, Iblis, Injil, Kristus, Makedonia, Titus, Troas, Tuhan

Kesimpulan

Ketika seorang saudara sungguh-sungguh menyesali dosanya kita tidak boleh terlalu kaku atau keras terhadapnya, agar Setan tidak mengambil keuntungan dengan menjerumuskan dia ke dalam keputusasaan, namun kita harus meneguhkan kasih kita kepadanya dengan mengampuni dia dan menunjukkan bahwa teguran kita keluar dari kasih kepada pribadinya dan bukan untuk menghancurkan dia.

Fakta

" ay. 15-16. Bagi beberapa orang Kristus menjadi bau kematian yang mematikan. Karena mereka dengan sengaja keras kepala, mereka akhirnya dibutakan dan dikeraskan olehnya. Mereka menolaknya sampai kematian rohani yang abadi. Kepada orang yang rendah hati dan penuh kasih setia Injil-Nya menjadi bau kehidupan yang menghidupkan, mempercepat mereka yang "meninggal di dalam pelanggaran dan dosa."

Dengar

Program Studi Alkitab

2 Korintus 1:21-2:12 (2 Korintus 1:21--2:12)
Kebenaran Abadi

Playlist:


Nonton

The Bible Project: Ringkasan: 2 Korintus (2 Korintus 1-13)

Playlist:

THE BIBLE PROJECT
ALKITAB VIDEO BERGAMBAR
BaDeNo PLUS
loader
Tampilkan Semua
1. Keadaan apa yang coba dihindari Paulus dengan tidak datang ke gereja Korintus? [2Co 2:1]
Paulus menghindari untuk pergi ke gereja Korintus dalam keadaan dukacita [2Co 2:1]
2. Mengapa Paulus menulis seperti yang dilakukannya pada surat sebelumnya kepada gereja Korintus? [2Co 2:3]
Ia menyurat demikian supaya jika ia datang ia tidak akan berdukacita oleh mereka yang seharusnya membuatnya gembira [2Co 2:3]
3. Ketika Paulus menyurat sebelumnya kepada orang-orang Korintus bagaimana sikap pandangnya? [2Co 2:4]
Ia sedang mengalami hati yang sangat cemas dan sesak [2Co 2:4]
4. Mengapa Paulus menulis surat ini kepada gereja Korintus? [2Co 2:4]
Ia menyurat kepada mereka supaya mereka tahu betapa besarnya kasihnya kepada mereka [2Co 2:4]
5. Apa yang Paulus katakan orang-orang kudus Korintus harus lakukan sekarang kepada yang mereka hukum? [2Co 2:6,7]
Paulus berkata bahwa mereka harus mengampuni dan menghibur orang itu [2Co 2:6,7]
6. Mengapa Paulus katakan orang-orang kudus Korintus harus mengampuni dan menghibur yang mereka hukum? [2Co 2:7]
Ini supaya yang mereka hukum tidak akan mengalami kesedihan yang terlampau berat [2Co 2:7]
7. Alasan lain apa sehingga Paulus menyurat kepada gereja Korintus? [2Co 2:9]
Paulus menyurat kepada mereka untuk menguji apakah mereka taat dalam segala sesuatu [2Co 2:9]
8. Mengapa penting bagi gereja Korintus mengetahui bahwa siapa pun yang telah mereka ampuni juga telah diampuni Paulus dan di hadapan Kristus? [2Co 2:11]
Ini supaya Iblis jangan beroleh keuntungan atas mereka [2Co 2:11]
9. Mengapa Paulus tidak tenang ketika dia pergi ke kota Troas? [2Co 2:13]
Ia tidak merasa tenang, karena ia tidak menjumpai saudaranya Titus di Troas [2Co 2:13]
10. Apa yang Allah lakukan melalui Paulus dan pengikutnya? [2Co 2:14,15]
Dengan perantaraan Paulus dan pengikutnya Allah menyebarkan keharuman pengenalan akan Kristus di mana-mana [2Co 2:14,15]
11. Bagaimana cara Paulus mengatakan bahwa ia dan pengikutnya adalah berbeda dari banyak orang yang menjual firman dari Allah demi keuntungan? [2Co 2:17]
Paulus dan pengikutnya tidak sama dengan banyak orang lain karena mereka berbicara dengan maksud-maksud yang murni, atas perintah Allah, di hadapan Kristus [2Co 2:17]
loader
loader
loader
Studi lebih lanjut kunjungi situs: Alkitab SABDA.
loader
loader
Komunitas BaDeNo merupakan wadah yang disediakan oleh Yayasan Lembaga SABDA (YLSA) untuk saling berbagi hasil PA (BaDeNo). Hasil PA ini bisa dibagikan melalui:
BaDeNo PB
BaDeNo PL
Alkitab Setiap Hari
Mari join bersama dengan kami melalui:
#ayo_pa! #ayo_pa!